Mau Sehat saat Tua Nanti? Selain Rutin Olahraga, Lakukan Hal ini Mulai Sekarang

- 4 Juli 2022, 21:35 WIB
Tes kepribadian: Menurut Anda pria ini sedang berlari mendekati atau menjauhi Anda untuk menguji penglihatan Anda.*
Tes kepribadian: Menurut Anda pria ini sedang berlari mendekati atau menjauhi Anda untuk menguji penglihatan Anda.* /Honey Nine

 CHANELSULSEL.COM - Menjalani masa tua dengan kondisi tubuh sehat tentu menjadi harapan bagi banyak orang.

Melakukan sejumlah kebiasaan baik di pagi hari dipercaya dapat membantu mewujudkan harapan tersebut.

Seperti dilansir dari laman LiveStrong, Senin (4/7/2022), melakukan kebiasaan baik di awal hari biasanya akan memotivasi orang-orang untuk terus melakukan kebiasaan baik lain di sepanjang hari.

"Saya melihat hubungan langsung antara kebasaan gaya hidup yang baik dengan kesehatan secara keseluruhan," ujar dokter spesialis geriatri dari Texas Health Presbyterian Allen dan Texas Health Physicians Group, Jennifer Atmore MD.

Baca Juga: Sangat Mudah! Begini Cara Cegah Gigi Berlubang, Simak Penjelasan drg Usman Sumantri

Dr Atmore mengungkapkan ada lima kebiasaan yang baik dilakukan di pagi hari bila ingin menua dengan sehat. Berikut ini adalah keenam kebiasaan yang direkomendasikan oleh Dr Atmore tersebut.

1. Minum Kopi Hitam Tanpa Gula

Selain membuat "melek" dan menyegarkan, minum yang kaya akan antioksidan ini juga dapat membawa beberapa manfaat bagi kesehatan bila dikonsumsi secukupnya.

Beberapa manfaat tersebut adalah dapat menurunkan risiko penyakit jantung, depresi, kanker, diabetes tipe 2, dan beberapa penyakit neurodegeneratif menurut studi pada 2018.

Manfaat paling optimal bisa didapatkan bila kopi dikonsumsi dalam sajian kopi hitam tanpa gula. Bila rasa kopi hitam tanpa gula terasa terlalu kuat, boleh tambahkan sedikit gula atau sedikit susu non diary ke dalam kopi.

Halaman:

Editor: Adi Irwansyah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x