Update Terbaru FIBA World Cup 2023, Ini 10 Tim Pastikan Melaju Ke Putaran Kedua

- 30 Agustus 2023, 16:47 WIB
Austin Reaves (Amerika Serikat) melakukan dunk saat menghadapi Yunani dalam pertandingan Grup C FIBA World Cup 2023 pada Senin, 28 Agustus 2023 di Manila, Filipina.
Austin Reaves (Amerika Serikat) melakukan dunk saat menghadapi Yunani dalam pertandingan Grup C FIBA World Cup 2023 pada Senin, 28 Agustus 2023 di Manila, Filipina. /FIBA/

CHANELSULSEL.COM- Update FIBA World Cup 2023, 10 tim pastikan melaju ke putaran selanjutnya. Siapa sajakah mereka?

Sejauh ini, baru empat grup yang sudah menuntaskan penyisihan grup, yaitu Grup A, D, E, dan H.

Hasilnya, delapan tim dipastikan lolos ke babak berikutnya, ditambah dua tim yang telah memastikan lolos usai memenangi dua laga perdana.

Baca Juga: Luca Banchi Akhirnya Akui Permainan Kanada, FIBA World Cup 2023

Mereka adalah Republik Dominika dan Italia dari Grup A, Lituania dan Montenegro dari Grup D, Jerman dan Australia dari Grup E, serta Kanada dan Latvia dari Grup H. Dua tim lainnya yaitu Amerika Serikat (Grup C) dan Spanyol (Grup G).

Sementara itu, sebanyak 10 tim juga sudah memastikan gugur dan tak lanjut ke putaran dua.

Namun mereka masih akan bermain melawan sesama tim yang tereliminasi untuk menentukan klasifikasi peringkat 17-32.

Baca Juga: Kompak, Indra Sjafri dan Shin Tae Yong Nonton FIBA World Cup 2023

Hasil tersebut berpengaruh dalam perhitungan poin menuju Olimpiade Paris 2024.

Halaman:

Editor: Burhan Andi Baharuddin

Sumber: FIBA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x