Profil Elena Rybakina, Sang Juara Wimbledon yang Lahir di Rusia

- 10 Juli 2022, 22:00 WIB
Profil Elena Rybakina, Petenis Asal Kazakhstan Pertama yang Juarai Wimbledon 2022, Cek Faktanya
Profil Elena Rybakina, Petenis Asal Kazakhstan Pertama yang Juarai Wimbledon 2022, Cek Faktanya /

Baca Juga: AHY Salat Idul Adha di Pacitan Jawa Timur: Warga Pacitan Luar Biasa

Perjalanannya dari Rusia ke Kazakhstan difasilitasi oleh ketua federasi tenis Kazakhstan yang juga pengusaha kaya raya, Bulat Utemuratov, yang menurut majalah Forbes memiliki kekayaan 2,5 miliar dolar AS (Rp37,4 triliun).

Utemuratov hadir di lapangan ketika Rybakina dianugerahi trofi juara tunggal putri Wimbledon oleh Kate Middleton yang bergelar Duchess of Cambridge dan bernama resmi Putri Chaterine, sang istri Pangeran William.

Kemenangan Rybakina juga mengartikan berakhirnya dongeng perjalanan Ons Jabeur.

Sebelum dikalahkan Rybakina, petenis Tunisia ini sudah membayangkan dirinya berbicara di depan audiens Centre Court sambil memegang trofi juara.

Baca Juga: Himbauan Kasat Lantas Polrestabes Makassar Tentang Sepeda Listrik, Ini Ancaman Pidananya

Sesungguhnya dia dan Rybakina berusaha menjadi orang pertama di negaranya masing-masing yang menjuarai Wimbledon dan sekaligus Grand Slam.

Bahkan Jabeur bisa menjadi petenis Arab dan Afrika pertama yang menjuarai turnamen utama tenis tersebut.

Elena mencuri gelar saya," kata Jabeur berseloroh, saat penyerahan trofi setelah dikalahkan petenis yang lebih muda empat tahun dibandingkan dirinya itu.

Petenis berusia 27 tahun tersebut juga tak berhasil membuat rakyat Tunisia dan Arab menikmati sukses juara Grand Slam sambil merayakan Idul Adha.

Halaman:

Editor: M Asrul

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x