BMKG: Hari Ini Sejumlah Kota di Indonesia Bakal Alami Cuaca Berawan, Cek Kota Anda

- 17 Juni 2022, 10:14 WIB
Sepanjang dini hari udara Kota Bandung dan sekitarnya terasa dingin dengan cuaca berawan dan suhu udara mencapai 17 derajat celcius.
Sepanjang dini hari udara Kota Bandung dan sekitarnya terasa dingin dengan cuaca berawan dan suhu udara mencapai 17 derajat celcius. /Portal Bandung Timur/heriyanto/

CHANELSULSEL.COM - Hari ini, Jumat 17 Juni 2022 bakal terjadi cuaca berawan di sejumlah kota di Indonesia.

Adapun kota yang akan mengalami cuaca berawan dari prakiraan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG),  diantaranya, Serang, Bengkulu, Yogyakarta, Jakarta, Bandung, Semarang, Palangka Raya, Pangkal Pinang, Lampung, Medan, Banjarmasin, Mamuju, Makassar, Ambon, Sofifi, dan Jayapura.

Baca Juga: Menurut Ahli Gizi Konsumsi Keju 40 Gram Per Hari, Konsumsi Berlebihan Berdampak Buruk Bagi Kesehatan

Cuaca di wilayah Surabaya berpotensi berawan tebal, sedangkan wilayah yang akan mengalami cuaca cerah berawan, yakni Banda Aceh, Tanjung Pinang, Padang, Gorontalo, Kupang, Palu, Manado, serta Manokwari.

Wilayah yang berpotensi kabut pada hari ini adalah Jambi, Pontianak, Pekanbaru, Palembang, dan Samarinda, sedangkan cuaca di daerah Mataram diprakirakan cerah.

Daerah Denpasar, Tanjung Selor, dan Kendari berpotensi hujan berintensitas ringan.***

Editor: Adi Irwansyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x