Resep Nasu Palekko, Kuliner Khas Sulsel Paling Enak Gurih, Lengkap Bahan dan Tips Membuatnya

- 30 Januari 2023, 20:27 WIB
Resep Nasu Palekko, Kuliner Khas Sulsel Paling Enak, Lengkap Bahan dan Tips Membuatnya
Resep Nasu Palekko, Kuliner Khas Sulsel Paling Enak, Lengkap Bahan dan Tips Membuatnya /Igwatiefatin/Chanelsulsel

CHANELSULSEL.COM - Sulawesi Selatan (Sulsel) terkenal kaya akan aneka kulinernya, selain coto, konro,sop saudara masih banyak yang lain, satu diantaranya adalah nasu palekko

Nasu palekko adalah merupakan olahan daging ayam, itik atau bebek yang dipotong potong kecil atau dicincang

Nasu palekko atau ayam, bebek atau itik dimasak pakai likku atau lengkuas dan memiliki cita rasa yang khas yaitu rasa pedis, asam dan gurih

Baca Juga: PPDB 2023, Ayah Bunda Ini Rekomendasi 23 Pondok Pesantren di Bone, Bisa Jadi Pilihan Pendidikan Si Buah Hati

Nasu palekko dengan resep yang sederhana dengan bahan dan bumbunya juga terbilang mudah diolah

Dalam artikel ini kami sajikan resep nasu palekko berbahan utama dari ayam

Berikut bahan dan cara mengolah nasu palekko ayam dirangkum tim redaksi chanelsulsel.com

Baca Juga: Rumah Zakat Sulsel Support Generasi Muda Makassar dan Gowa, Ada Program Anak Juara dan Beasiswa

Bahan :

1.  Ayam, potong kecil-kecil - 1/2 kg

2.   Air asam kental - 50 ml

3.   Serai, memarkan - 2 batang

4.   Lengkuas, memarkan - 1 cm

5.   Daun salam - 3 lembar

6.   Garam - 1 sdt

7.    Gula merah sisir - 1 sdm

8.    Merica bubuk - 1 sdt

9.    Kaldu bubuk - 1/4 sdt

10.  Minyak, untuk menumis - 3 sdm

Baca Juga: 13 Tempat Makan Es Teler Enak Paling Favorit di Makassar, Cita Rasa Bikin Ketagihan

 Bumbu Halus :

1.  Bawang putih - 5 siung

2.  Bawang merah - 10 butir

3.   Cabai rawit - 30 butir

Langkah :

1. Dalam wadah, masukkan ayam dan air asam kental. Lumuri sekaligus remas-remas ke seluruh bagian ayam. Diamkan selama 10 menit.

2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus hingga harum.

3. Masukkan ayam sekaligus air asamnya. Aduk rata.

Baca Juga: Resep Barongko Khas Bugis Makassar, Enak dan Manis, Lengkap Bahan dan Cara Membuatnya

4. Masukkan serai, lengkuas, daun salam,  garam, gula merah, merica bubuk, dan kaldu bubuk.

Aduk rata dan lanjutkan masak hingga air menyusut dan ayam matang.

Aduk sesekali dan koreksi rasanya dan angkat dan siap disajikan.

Baca Juga: Resep Nasu Likku Khas Bugis, Lengkap Bahan dan Cara Olahan

Tips

Potonglah ayam jadi kecil-kecil supaya bumbunya lebih meresap

Demikian informasi resep nasu palekko ayam, dengan bahan sederhana dan mudah dipraktekkan dirumah, selamat mencoba, Semoga bermanfaat.***

Editor: Imran Said

Sumber: chanelsulsel.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x