Sebut Taufik Hidayat, Lee Chong Wei Ramal Anthony Ginting, akan Menjadi Pemain Besar Top Dunia

4 Juli 2022, 22:30 WIB
ilustrasi, Lee Chong Wei bersama Lee Zii Jia /@leechongweiofficial/instagram/

CHANELSULSEL.COM - Lee Chong Wei  legenda bulutangkis Malaysia,berkomentar terkait pensiunnya Lin Dan, setelah legenda bulu tangkis China itu,resmi mengumumkan gantung raket pada Sabtu 4 Juli 2022.

Lewat media sosial Weibo, Lin Dan mengucapkan salam perpisahan kepada timnas bulu tangkis China.

Lee chong Wei menyebut didikan Taufik Hidayat, Anthony Ginting akan menjadi pemain besar top dunia.

Baca Juga: Kalahkan Valentino di Vindes Tepok Bulu 2022, Simak Profil Vincent Rompies

Lee Chong Wei adalah tunggal putra yang juga pernah menempati ranking satu dunia, dan menjadi musuh bebuyutan Lin Dan, Taufik Hidayat, hingga Peter Gade.

Pada masanya, Lee Chong Wei juga menjadi salah satu tunggal putra yang cukup disegani oleh pemain dari negara lain.

Berbagai gelar pun ia rasakan semasa masih menjadi atlet bulutangkis. Bahkan Lee Chong Wei juga pernah memegang rekor peringkat satu dunia selama 348 pekan, terhitung sepanjang enam tahun sejak 2008 hingga 2013.

Baca Juga: Ngemil Sehat, dr Saddam : Cemilan Ini Bisa Turunkan Kolesterol Tinggi, Diantaranya Popcorn

Tunggal putra Negeri Jiran itu sukses menggondol 705 kemenangan dengan 69 gelar sepanjang kariernya di bulutangkis.

Beberapa gelar yang pernah dia raih adalah, tiga medali perak Olimpiade pada tahun 2008, 2012, dan 2016.

Selain itu ia juga pernah meraih medali perunggu pada tahun 2005, dan tiga medali perak pada tahun 2011, 2013, dan 2015.

Terlebih dia juga berhasil merebut dua medali perunggu di Asian Games tahun 2016 dan 2014, serta satu medali perak di tahun 2010.

Kemudian Chong Wei juga pernah mendapatkan dua medali emas pada Kejuaraan Asia tahun 2006, dan 2016, juga dua medali perunggu di tahun 2017 dan 2018..

Lee Chong Wei juga pernah menggondol sembilan gelar pada Indonesia Open tahun 2007, 2009, 2010, 2011, 2013, 2016.

Serta secara berturut-turut Lee Chong Wei menggasak dua belas titel di Malaysia Open edisi 2004,2005, 2006, 2008, 2009, 2010, 2011, 2012, 2013, 2014, 2016, 2018.

Dari kariernya yang gemilang di dunia bulutangkis tersebut, ternyata Lee Chong Wei mengagumi sosok pemain muda Indonesia.

"Saya berharap para pemain muda tidak akan terlalu keras pada diri mereka sendiri. Mereka semua bekerja keras dan telah berkorban banyak. Jika tidak, mengapa mereka berkeringat tujuh jam sehari?," ujar Lee Chong Wei sebagaimana dilansir chanelsulsel.com dikutip dari Haloyouth.com 

Menurut Chong Wei, saat ini China masih berjuang untuk menemukan pemain tunggal putra penerus Lin Dan, sementara Indonesia masih belum menemukan sosok penerus Taufik Hidayat.

"China sedang berjuang untuk menemukan Lin Dan yang lain sementara Indonesia belum menemukan Taufik Hidayat yang lain,” ucap Chong Wei.

“Itu akan memakan waktu dan tidak semua pemain bisa melakukannya dalam waktu singkat, dan beberapa mungkin tidak berhasil sama sekali," tambah Chong Wei.

Kendati demikian, Lee Chong Wei menyebut bahwa salah satu pemain muda Indonesia ini diramal akan menjadi pemain besar di masa depan.

Lee Chong Wei menyebut pemain Indonesia itu adalah Anthony Ginting, yang diramal akan menjadi pemain besar top dunia.

Seperti diketahui, Anthony Ginting merupakan pebulutangkis jebolan SSG PLN Bandung, yang juga pernah dididik Taufik Hidayat.

"Dia (Anthony Ginting) masih muda, bagus dalam menyerang, dia bermain baik, dan saya pikir dia akan menjadi pemain jajaran 10 besar dunia," ujar Chong Wei.

Ramalan Lee Chong Wei terbukti setelah Anthony Sinisuka Ginting menempati posisi 10 besar ranking dunia.***

 

 

Editor: Imran Said

Tags

Terkini

Terpopuler