Uang Kertas Emisi 2022 Di Luncurkan Hari Ini, Tampilkan Sosok Pahlawan

18 Agustus 2022, 11:07 WIB
uang kertas emisi 2022 /

 

CHANELSULSEL.COM - Hari ini Bank Indonesia ( BI) luncurkan uang kertas baru emisi 2022, Kamis. 18 Aguatus 2022.

Penampakan uang kertas tetap di dominasi sosok gambar pahlawan nasional sebagai gambar utama.

Nominal uang yang dikeluarkan Bank Indonesia bentuk uang kertas pecahan Rp 100.000, Rp 50.000, Rp 20.000,Rp 10.000, Rp 5.000, Rp 2.000 dan Rp 1.000.

Baca Juga: Terbaru dan Canggih,Sensasi Bermain Game dengan Samsung Layar Melengkung

Uang ini diluncurkan oleh Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo dan Menteri Keuangan Sri Mulyani hari ini Kamis, 18 Agustus 2022 secara virtual.

Sri Mulyani menegaskan, uang rupiah adalah satu-satunya alat pembayaran yang sah di Indonesia.

" Rupiah adalah satu-satunya alat pembayaran yang sah di Republik Indonesia, di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia," kata Sri Mulyani dalam sambutannya.

Baca Juga: Lagu Full Senyum Sayang Viral di Tiktok, Ternyata Memiliki Kemiripan Nada dengan 'Melukis Senja' Ini Liriknya

Dilansir chanelsulsel.com dikutip dari PRFMNEWS, tayang sebelumnya dengan judul artikel " BI Resmi Luncurkan Uang Baru Tahun Emisi 2022, Tampilkan 8 Sosok Pahlawan".

Perry menyatakan, uang kerta rupiah tahun emisi 2022 ini secara resmi menjadi alat pembayaran yang sah di seluruh Indonesia mulai hari ini.

Baca Juga: Cek Fakta! Sule Telah Nikah Siri, Riesca Rose Ajak Nathalie Bertemu Langsung

"Pada hari ini, 18 Agustus tahun 2022 saya Perry Warjiyo Gubernur Bank Indonesia bersama Menteri Keuangan Republik Indonesia Ibu Sri Mulyani Indrawati dengan resmi meluncurkan 7 pecahan uang rupiah kertas tahun emisi 2022 sebagai alat pembayaran yang sah di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia," kata Perry.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo telah mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) nomor 13 tahun 2022 tentang penetapan gambar pahlawan nasional sebagai gambar utapa pada bagian depan rupiah kertas NKRI.

Isi Keppres tersebut adalah:

1. Gambar pahlawan nasional Ir. Soekarno dan Dr. (H.C.) Drs Mohammad Hatta sebagai gambar utama bagian depan pada rupiah pecahan Rp100.000.

Baca Juga: Sekilas, Bendera Indonesia Merah Putih Sama Dengan Negara Monako, Bedanya Dimana?

2. Gambar pahlawan nasional Ir. H. Djuanda Kartawidjaja sebagai gambar utama bagian depan pada rupiah pecahan Rp50.000.

3. Gambar pahlawan nasional Dr. G.S.S.J Ratulangi sebagai gambar utama bagian depan pada rupiah pecahan Rp20.000.

4. Gambar pahlawan nasional Frans Kaisiepo sebagai gambar utama bagian depan pada rupiah pecahan Rp10.000.

5. Gambar pahlawan nasional D.r. K.H. Idham Chalid sebagai gambar utama bagian depan pada rupiah pecahan Rp5.000.

6. Gambar pahlawan nasional Mohammad Hoesni Thamrin sebagai gambar utama bagian depan pada rupiah pecahan Rp2.000.

7. Gambar pahlawan nasional Tjut Meutia sebagai gambar utama pada bagian depan pada rupiah pecahan Rp1.000.***

 

Editor: Imran Said

Sumber: PRFM

Tags

Terkini

Terpopuler