Greysia Polii Mundur, Akhiri Karir Atlet Bulu Tangkis Selama 19 Tahun

- 3 Juni 2022, 15:39 WIB
Greysia Polii, ketika mengangkat emas untuk kemenanganya bersama Indonesia
Greysia Polii, ketika mengangkat emas untuk kemenanganya bersama Indonesia /greyspolii/instagram

CHANELSULSEL.COM - Atlet bulu tangkis Indonesia, Greysia Polii bakal mengakhiri karir profesionalnnya sebagai atlet yang dijalani selama 19 tahun.

Peraih medali emas Olimpiade Tokyo tersebut akan mengumumkan pengunduran dirinya pada ajang bertajuk Greysia Polii: Testimonial Day' pada 12 Juni mendatang.

Dalam ajang perpisahan ini Greysia Polii akan melakoni laga eksebisi yang dihelat khusus panitia Indonesia Masters sebelum berlangsungnya final Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan.

"Ide acara ini awalnya datang dari pelatih saya, coach Eng Hian dan kemudian diiyakan oleh PBSI serta sponsor untuk menggelar acara farewell nanti," ujar Greysia Polii.

Dia mengatakan, pertandingan eksebisi tersebut sebagai apresiasi dari PBSI dan sponsor bagi atletnya yang berprestasi.

Greysia sebagai atlet bulu tangkis Indonesia yang telah berjasa mencetak sejarah sebagai ganda putri pertama, yang menyumbang medali emas olimpiade bersama pasangannya Apriyani Rahayu.

Dan keputusannya untuk mengakhiri karirnya tersebut juga mengakhiri perjalanan Greysia, sebagai atlet yang berada di Pelatnas PBSI di Cipayung setelah sebelumnya ia berada di tempat tersebut selama 19 tahun.

"Saya ingin berterima kasih kepada PBSI yang sudah menjadi rumah saya selama 19 tahun. Tidak hanya kepada pengurus sekarang, tapi juga pendahulu-pendahulu yang telah membuat saya dan atlet-atlet lain bisa meraih gelar juara, berprestasi dan mengeluarkan kemampuan terbaik kami," ujar Greysia.

Ketua Harian PP PBSI Alex Tirta juga turut hadir, dan menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Greysia karena telah memberikan sumbangsih bersejarah bagi bulu tangkis Indonesia.

Halaman:

Editor: M Asrul

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah