Sederet Fakta Tentang Sulawesi Barat, Orang Mandar Wajib Tahu

- 15 Oktober 2023, 20:28 WIB
Kantor Gubernur Sulawesi Barat
Kantor Gubernur Sulawesi Barat /sulbarprov.go.id/chanelsulsel

CHANELSULSEL.COM- Sederet Fakta Tentang Sulawesi Barat (SUlbar), Orang Mandar Wajib Tahu. Sulawesi Barat adalah provinsi hasil pemekaran dari provinsi Sulawesi Selatan. Provinsi yang dibentuk pada 5 Oktober 2004 ini berdasarkan UU No. 26 Tahun 2004.Ibu kotanya ialah Mamuju.

Luas wilayahnya sekitar 16,796.19 km². Suku-suku yang ada di provinsi ini terdiri dari Suku Mandar (49,15%), Toraja (13,95%), Bugis (10,79%), Jawa (5,38%), Makassar (1,59%) dan suku lainnya (19,15%).

Baca Juga: 9 Tempat Wisata Paling Populer di Polewali Mandar, Ada Kampung Rumede

Sulawesi Barat dikenal memiliki banyak objek lokasi wisata. Selain kakao, daerah ini juga penghasil kopi robusta ataupun kopi arabika, kelapa dan cengkeh. Di sektor pertambangan terdapat kandungan emas, batubara dan minyak bumi.

Provinsi Sulawesi Barat yang terdiri atas 6 (enam) Kabupaten memiliki jumlah penduduk berdasarkan hasil Sensus Penduduk BPS pada tahun 2010 berjumlah 1.158.336 jiwa.

Wilayah Povinsi Sulawesi Barat yang berhadapan langsung dengan Selat Makassar, merupakan salah satu jalur lalu lintas pelayaran Nasional dan Internasional memberikan nilai tambah yang sangat menguntungkan bagi pembangunan sosial ekonomi kedepan.

Baca Juga: Ada Rumah Makan CICI, Ini Restoran Paling Enak di Mamuju yang Banyak Dikunjungi, Lengkap Alamatnya

Salah satu pelabuhan antar pulau yang aktif melayani/ menghubungkan pulau Kalimantan adalah Pelabuhan Fery Simboro Mamuju, Pelabuhan Rakyat Palipi Majene, Pelabuhan Rakyat Mamuju,

Halaman:

Editor: Burhan Andi Baharuddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x