Upaya Tingkat Pelayanan Publik, KemenPANRB Terus Dorong Semua Instansi Pemerintah Sediakan MPP

- 8 April 2024, 08:37 WIB
Ilustrasi Mall Pelayanan Publik Jayapura - Upaya Tingkat Pelayanan Publik, KemenPANRB Terus Dorong Semua Instansi Pemerintah Sediakan MPP
Ilustrasi Mall Pelayanan Publik Jayapura - Upaya Tingkat Pelayanan Publik, KemenPANRB Terus Dorong Semua Instansi Pemerintah Sediakan MPP /

CHANELSULSEL.COM - Kualitas pelayanan publik menjadi tanggung jawab semua instansi pemerintah. Olehnya itu

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPANRB) terus mendorong agar semua instansi pemerintah terus meningkatkan kualitas pelayanan publik.

Beragam upaya dapat dilakukan, diantaranya dengan menyediakan Mal Pelayanan Publik (MPP) serta melakukan replikasi inovasi pelayanan publik.

Baca Juga: MPP Kini Hadir Di Gowa, Adnan Purichta : Layanan Dalam Satu Gedung untuk kemudahan penyederhanaan prosedur

Mengutip Menteri PANRB, Staf Ahli Menteri Bidang Pemerintahan dan Otonomi Daerah Jufri Rahman mengatakan kualitas pelayanan publik akan meningkat seiring dengan terlaksananya reformasi birokrasi. Ibarat mobil, maka birokrasi adalah mesin yang menentukan laju negara.

“Birokrasi menjadi engine yang menentukan keberhasilan negara. Baik tidaknya mesin birokrasi akan menentukan sejauh mana ketercapaian target-target pembangunan., kata Jufri

" Semakin baik birokrasinya, semakin baik pelayanan publik, semakin cepat penuntasan berbagai permasalahan lain dihadapi,” ungkap Jufri Rahman

Hal inj terungkap dalam acara Asistensi Percepatan Pembangunan MPP dan Replikasi Inovasi Lingkup Provinsi Sulawesi Selatan di Kantor Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan, Kamis 4 April 2024

Baca Juga: MenPANRB Resmikan 12 MPP, Termasuk Anjungan Izin Masagena Polewali Mandar

Halaman:

Editor: Imran Said

Sumber: KemenPAN-RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x