BRIN Lakukan Intervensi PMT Kaya Daun Kelor, Guna Atasi Anemia

- 8 Maret 2024, 19:21 WIB
BRIN Lakukan Intervensi PMT Kaya Daun Kelor, Guna Atasi Anemia dan Pada Balita Status Stunting
BRIN Lakukan Intervensi PMT Kaya Daun Kelor, Guna Atasi Anemia dan Pada Balita Status Stunting /

CHANELSULSEL.COM - Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN)l melalui Pusat Riset Teknologi dan Proses Pangan (PRTPP) melakukan intervensi Pemberian Makanan Tambahan (PMT) yang diperkaya daun kelor

BRIN lakukan PMT dberikan kepada balita berstatus stunting di Kalurahan Kelor dan Wiladeg, Kapanewon Karangmojo, Gunungkidul pada Selasa 5 Maret

Tujuan dari intervensi ini adalah untuk mempelajari pengaruh pemberian formula pangan lokal diperkaya daun kelor terhadap status anemia dan status gizi anak balita stunting di daerah tersebut.

Baca Juga: Prof Hardiansyah:Kandungan Daun Kelor,Sangat Baik untuk Pasien Hipertensi

“Kami perlu menganalisis pengaruh formula makanan tambahan yang sudah kami buat terhadap peningkatkan gizi dan Hb pada balita stunting dan anemia,“ ujar Dini Ariani, periset PRTPP. 

Ia menjelaskan intervensi ini merupakan rangkaian kegiatan dari tahun sebelumnya yaitu riset tentang formulasi produk berbahan pangan lokal diperkaya daun kelor yang mengandung protein hewani dilengkapi protein nabati dan daun kelor.

“Setelah formula itu jadi, kemudian kita berikan pelatihan kepada Ibu-ibu PKK, Kader Posyandu, UKM di Kalurahan Kelor cara pembuatan formula produk tersebut dan pemberiannya kepada anak sesuai kandungan gizinya,“ ungkap Dini.  

Dari pelatihan tersebut terbentuk empat kelompok kader yang akan membuat produk PMT diperkaya daun kelor, kemudian diberikan kepada 37 anak balita stunting di Kapanewon Karangmojo khususnya Kalurahan Kelor dan Wiladeg.

Baca Juga: Guna Tekan Angka Stunting, Dinkes Sinjai Lakukan Intervensi

Halaman:

Editor: Imran Said

Sumber: brin.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x