Soal Holywings, Hotman Paris: Sebagai yang Berbuat Kesalahan Adalah Memperbaiki dan Meminta Maaf

- 27 Juni 2022, 18:13 WIB
Minta Maaf Atas Kegaduhan Holywings, Ketua MUI Bangga Kepada Hotman Paris: Anak Buah Abang Terlalu Kreatif!
Minta Maaf Atas Kegaduhan Holywings, Ketua MUI Bangga Kepada Hotman Paris: Anak Buah Abang Terlalu Kreatif! /Instagram/@hotmanparisofficial

Mudah-mudahan permohonan maaf kami ini dikabulkan dan kami menyerahkan agar masalah ini benar-benar diselesaikan melalui proses hukum untuk ditindak oleh ketentuan hukum yang berlaku," ucap Hotman Paris.

Cholif Nafis kemudian merespons permohonan maaf Hotman Paris tersebut. Dia mengaku telah memaafkan persoalan itu secara pribadi.

Baca Juga: Rugikan Negara Rp8,8 T, Terungkap Peran Emirsyah Sattar, Mantan Dirut Garuda yang Jadi Tersangka

"Makasih Bang, masyaAllah, masyaAllah. Saya mengucapkan terima kasih dan bangga Abang bisa klarifikasi tabayyun ke rumah ini dan sebagai pribadi saya memaafkan karena pasti setiap orang melakukan kesalahan," kata Cholil Nafis.

"Dan sebagai orang yang berbuat kesalahan adalah yang memperbaiki, bertaubat dan juga meminta maaf, tentu orang Islam akan memaafkan karena kita adalah orang baik," ujarnya.

Cholil Nafis sepakat bahwa kasus tersebut tetap diproses secara hukum agar dapat dijadikan pembelajaran bagi banyak pihak.

Baca Juga: Penetapan Idul Adha 1443 H, Simak Hasil Sidang Isbat di Sini

"Berkenaan dengan penegakan hukum kami setuju bang ini terus diproses untuk pembelajaran, ini staf abang terlalu kreatif, hilang sensitivitasnya bahwa ini ranah agama, mungkin niatnya baik atau wallah bissawab," tuturnya.

"Oleh karena itu saya sepakat ini terus di ranah pengadilan proses hukum berjalan, mudah-mudahan berjalan lancar menemukan keadilan dan seadil-adilnya," katanya.***

Halaman:

Editor: M Asrul

Sumber: Pikiran Rakyat Instagram @hotmanparisofficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah