Siapkan Menu Akhir Pekan, Ini Resep Olahan Roti Tawar, Favorit Anak- anak

- 8 September 2023, 19:26 WIB
Ilustrasi Roti Tawar - Siapkan Menu Akhir Pekan, Ini Resep Olahan Roti Tawar, Favorit. Anak- anak
Ilustrasi Roti Tawar - Siapkan Menu Akhir Pekan, Ini Resep Olahan Roti Tawar, Favorit. Anak- anak /Kolase pexels.com/

CHANELSULSEL.COM- Bunda, akhir pekan kepingin siapkan menu sarapan keluarga ,atau bekal anak kesekolah dengan olahan roti,dalam artikel ini, kami sajikan resep khusus olahan roti tawar

Roti tawar adalah bahan makanan yang praktis untuk disiapkan sebagai sarapan maupun camilan.

Namun, jika ingin membuat kreasi roti tawar jadi makanan lezat, kamu bisa membuatnya di rumah, berikut 2 resep olahan roti tawar, yang bisa jadi favorit anak- anak, dilansir chanelsulsel, dikutip dari resepkoki.id

Baca Juga: Kenali Kebiasaan Buruk Penyebab Diabetes, Diantaranya Tidak Sarapan Pagi

1. Roti Tawar Isi Ragout

Bahan :

Roti tawar kupas – 8 lembar

Telur ayam, kocok lepas – 3 butir

Tepung roti – 400 gram

Minyak, untuk menggoreng – secukupnya

Ragout :

Margarin – 1 sdm

Tepung terigu – 2 sdm

Susu cair – 250 gram

Bawang putih, cincang – 2 siung

Bombay, cincang kasar – 1/2 butir

Wortel, potong dadu kecil – 1 buah

Buncis, iris kecil-kecil – 5 buah

Ayam, rebus lalu suwir – 100 gram

Baca Juga: Resep Olahan Tape dan Roti Tawar, Cemilan Enak, Alternatif Hidangan Pagi Hari

Daun bawang, iris – 1 batang

Daun seledri, iris – 1 batang

Garam – 1/2 sdt

Kaldu bubuk – 1/4 sdt

Merica – 1/4 sdt

Pala bubuk – 1/4 sdt

Cara Membuat :

• Panaskan margarin. Tumis bawang putih dan bombay hingga harum.

• Masukkan wortel dan buncis. Aduk dan masak sampai agak layu.

• Masukkan tepung terigu. Aduk rata.

• Tuang susu cair sedikit demi sedikit sambil terus diaduk.

• Masukkan ayam suwir, daun bawang, seledri, garam, kaldu bubuk, merica, dan pala bubuk. Aduk sampai meletup-letup dan mengental. Matikan api dan biarkan dingin.

• Bagi ragout jadi 4 bagian. Ambil 1 bagian, ratakan ke atas selembar roti. Tutup/tumpuk dengan selembar roti. Tekan-tekan agar roti memadat. Sisihkan.

• Siapkan kocokan telur dan tepung roti untuk pembalur. Panaskan banyak minyak.

Baca Juga: Roti Maros Khas Sulsel, Cocok Pendamping Minum Teh, Rating Tertinggi Pencarian Google, Lengkap Alamatnya

• Celupkan roti yang sudah diisi ragout ke dalam kocokan telur lalu balur dengan tepung roti, sambil ditekan-tekan agar tepung roti melekat sempurna di permukaan roti.

• Goreng roti dalam minyak panas. Gunakan api sedang cenderung kecil. Masak sampai roti berwarna coklat keemasan. Angkat dan tiriskan.

• Siap disajikan.

Tips

Sayur dan bahan hewani untuk ragout bisa diganti atau ditambah sesuai selera, seperti pipilan jagung atau cincangan udang.

2. Sandwich Homemade

Bahan :

Roti tawar – 6 lembar

Tomat, potong tipis – 1 buah

Daun selada – 3 lembar

Timun, potong tipis – 1/2 buah

Margarin – 2 sdm

Saus sambal – secukupnya

Mayonaise – secukupnya

Chicken Katsu :

Dada ayam – 300 gram

Merica bubuk – secukupnya

Garam – secukupnya

Baluran Chicken Katsu :

Tepung terigu – 3 sdm

Garam – 1/2 sdt

Kaldu bubuk – 1/2 sdt

Telur, kocok lepas – 1 butir

Tepung roti – secukupnya

Cara Membuat :

• Chicken katsu: iris filet dada ayam menjadi 3, bumbui dengan sedikit garam dan merica bubuk, diamkan 15 menit supaya bumbu meresap.

• Campur tepung terigu, garam dan kaldu bubuk, aduk rata. Masukkan irisan daging ayam dalam campuran terigu sampai terbalur rata.

• Celup ayam ke dalam telur, kemudian gulingkan lagi di tepung terigu, celupkan lagi ke telur, gulingkan kedalam tepung roti sambil ditekan-tekan.

• Goreng hingga matang kecoklatan. Tiriskan.

• Oles roti dengan margarin tipis, panggang sampai kecoklatan.

• Ambil 1 lembar roti, oles dengan saus sambal dan mayonaise secukupnya. Tambahkan daun selada, chicken katsu, irisan tomat dan timun, beri saus sambal dan mayonaise secukupnya kemudian tutup dengan 1 roti tawar lagi. Lakukan sampai habis, kemudian potong sandwich menjadi 2 bagian.

• Siap disajikan.

Tips

Jika sandwich dibawa sebagai bekal, oles saus setelah roti dan selada supaya saus tidak meresap dalam roti. Pastikan juga tidak mengoles terlalu banyak saus dan ikat roti dengan tali ikat daging supaya tidak berantakan..***

Editor: Imran Said

Sumber: resepkoki.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x