Mobil Listrik Motif Batik Hingga Acara Dangdut, di Perayaan 50 Tahun Indonesia-Korea

- 2 Juni 2023, 15:18 WIB
Kegiatan Indonesia Week di BUFS didukung oleh Sekretariat Indonesia Centre/Kemendikbud
Kegiatan Indonesia Week di BUFS didukung oleh Sekretariat Indonesia Centre/Kemendikbud /Antara/chanelsulsel

Dilansir dari Antara pada Kamis 1 Juni 2023, Wakil Kepala Perwakilan KBRI di Seoul Zelda Wulan Kartika menjelaskan bahwa penggunaan motif batik sebagai ajang promosi kepada dunia.

Hal tersebut Ia sampaikan saat menerima kunjungan jurnalis peserta Indonesian Next Generation Journalist Network on Korea.

Kehadiran mobil listrik ini turut sejalan dengan program pemerintah dalam program transisi energi.

Baca Juga: Motor Listrik Gesits Semakin Eksis, Pemerintah Umumkan Kebijakan Pemberian Insentif 7 Juta Rupiah

Salahsatu upaya yang juga dapat dilakukan menuju transisi energi bersih adalah mendorong terbentuknya ekosistem kendaraan bermotor listrik.

Keunggulan lain yang ditawarkan oleh mobil dengan daya listrik adalah suara mesinnya lebih halus, senyap, dan bebas berisik. Sehingga, tidak akan mengganggu kenyamanan pengguna lainnya.

Mobil listrik dengan motif batik Solo, menurut Zelda, adalah hasil kerja sama Indonesia dengan perusahaan otomotif asal Korea Selatan.

Baca Juga: Mahasiswa DIMENSI Undipa Makassar, Tuntut Pihak Kampus Memberikan Sanksi Drop Out Pelaku Kasus Pengroyokan

Mobil tersebut rencana akan diluncurkan pertengahan tahun ini, pada gelaran otomotif di Indonesia.

Disamping itu, ada juga acara Festival Indonesia 2023 di Ansan pada hari Minggu 4 Juni 2023 mendatang. Acara tersebut merupakan bagian dari perayaan 50 tahun Indonesia-Seoul.

Halaman:

Editor: Burhan Andi Baharuddin

Sumber: Antara KBRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x