450 Jemaah Haji Asal Gorontalo Kloter 10 UPG Tidak Masuk Asrama Haji Sudiang, Hanya Transit di Bandara

- 1 Juli 2024, 13:30 WIB
450 Jemaah Haji Asal Gorontalo Kloter 10 UPG Tidak Masuk Asrama Haji Sudiang, Hanya Transit di Bandara
450 Jemaah Haji Asal Gorontalo Kloter 10 UPG Tidak Masuk Asrama Haji Sudiang, Hanya Transit di Bandara /Andi Baly/

CHANELSULSEL.COM- Sebanyak 450 jemaah haji Gorontalo Kloter 10 UPG mendarat di Bandara Sultan Hasanuddin, Senin 1 Juli 2024 pukul 00.29 dini hari dengan pesawat Garuda GIA 1210.

Jemaah haji Gorontalo kemudian transit di Bandara Sultan Hasanuddin, untuk selanjutnya berganti pesawat dan diterbangkan ke Bandara Djalaluddin Gorontalo beberapa jam kemudian dalam 3 penerbangan.

Diketahui, dari 8 Provinsi yang tegabung dalam Embarkasi - Debarkasi UPG Makassar, jemaah haji asal Gorontalo dan Maluku tidak lagi menjalani seremoni penerimaan di Aula Arafah Asrama Haji Sudiang Makassar sebagaimana jemaah haji dari 6 provinsi lainnya, yakni Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Maluku Utara, Papua dan Papua Barat.

Hal ini terjadi sejak Gorontalo ditetapkan sebagai Embarkasi Antara pada 13 November 2007.  Pun demikian dengan Provinsi Maluku, yang juga telah ditetapkan sebagai Embarkasi Antara pada awal tahun 2024, dimana seluruh proses pemberangakatan dan pemulangan jemaah di 2 provinsi ini dihandle sendiri oleh PPIH Daerah masing-masing dengan melibatkan instansi terkait.

"Jemaah haji asal Maluku juga mulai tahun ini tidak lagi masuk di Asrama haji Sudiang Makassar. Mereka cuma transit di Bandara Hasanuddin untuk ganti pesawat, baik pada saat pemberangkatan maupun pemulangan," ucap H. Ikbal Ismail, Sekretaris PPIH Embarkasi UPG di Asrama Haji Makassar, Senin 1 Juli 2024.

Adapun rincian jemaah haji Gorontalo terdiri dari 396 jemaah asal Kota Gorontalo, 49 jemaah dari Kabupaten Boalemo, serta 5 orang petugas kloter. Jemaah laki-laki sebanyak 173 dan perempuan 277.

Jemaah tertua atas nama Ratna Payu dengan usia 85 tahun dan termuda Rahmatia Azizah Tunniza usia 19 tahun, keduanya berasal dari Kota Gorontalo.

Dengan kedatangan jemaah haji kloter 10 ini, jumlah jemaah yang telah dipulangkan melalui Debarkasi UPG Makassar per tanggal 1 Juli 2024 sebanyak 4492 dari 16.644 jemaah yang diberangkatkan.***

Editor: Burhan Andi Baharuddin

Sumber: sulsel.kemenag.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah