Dua Nama Santri Ponpes Ahlul Qur'an Polewali Mandar yang Syuhada, Diabadikan Dalam Nama Gedung Asrama

- 9 Maret 2024, 09:29 WIB
Dua Nama Santri Ponpes Ahlul Qur'an yang Syuhada Diabadikan Dalam Nama Gedung Asrama
Dua Nama Santri Ponpes Ahlul Qur'an yang Syuhada Diabadikan Dalam Nama Gedung Asrama /Tangkapan layar Facebook PPs. Ahlul Qur'an Polman/

 

CHANELSULSEL.COM (SULBAR)- Dua Nama Santri Ponpes Ahlul Qur'an di Kabupaten Polewali Mandar yang Syuhada Diabadikan Dalam Nama Gedung Asrama

Pondok Pesantren Ahlul Qur'an Polewali Mandar Mengenang 1 tahun kejadian Banjir Bandang yang menyebabkan Syahidnya dua orang santri putra Penghafal Al-Qur'an

Acara yang di gelar melalui aplikasi Zoom pada Jumat malam 8 Maret 2024 itu menampilkan video kejadian tahun lalu yang diikuti oleh orangtua santri bersama pengurus ponpes Ahlul Qur'an 

Baca Juga: Mengenang 1 Tahun Banjir Bandang, Santri Ahlul Qur'an Polman Syahid Dua Orang

Kejadian yang datang tiba-tiba ketika Anak Santri Baru saja selesai berbuka puasa sunnah senin

Luapan air sungai yang tepat berada disisi kiri Pondok pada malam 27 sya'ban 1444 Hijriah seketika membuat panik para Santri Penghafal Al-Qur'an

Qadarullah dua orang santri Putra bernama Muflih dan Irsyad ditemukan setelah terbawa arus banjir dalam kondisi meninggal dunia 

Baca Juga: Ponpes Ahlul Qur'an Polewali Mandar Gelar Wisuda Tahfidz ke-4 dan Peresmian Kampus Baru Putra

Kedua nama santri yang wafat tersebut namanya kini diabadikan pada kedua gedung santri putra yang baru

Halaman:

Editor: Burhan Andi Baharuddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x