Lantik Pejabat dan Pengambilan Sumpah PNS Baru, Ini Pesan Rektor UNM Makassar

29 Mei 2023, 17:54 WIB
Lantik Pejabat dan Pengambilan Sumpah PNS Baru, Ini Pesan Rektor UNM Makassar /Humas UNM Makassar/

CHANELSULSEL.COM – Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM) Prof. Dr. Ir. Husain Syam, melantik pejabat, dan memimpin pengambilan sumpah kepada Pegawai Negeri Sipil ( PNS)  baru di lingkungan UNM.

Kegiatan bertempat di Ballroom Teater Menara Pinisi UNM Jalan AP Pettarani Makassar, Senin 29 Mei 2023.

Pada pelantikan tersebut terdapat pejabat yang dirotasi dan pejabat baru. Pejabat yang dilantik meliputi beberapa wakil dekan, ketua jurusan, ketua prodi dan jabatan lainnya.

Baca Juga: Wajib Tahu, Perbandingan Antara Volume Air dan Bumi, Kurang dari 1 Persen?

Selain itu, rotasi dan pergantian pejabat juga terjadi di lembaga penelitian dan pengabdian masyarakat (LP2M) UNM.

Pengambilan sumpah dihadiri oleh sebanyak 134 PNS baru. Jumlah tersebut merupakan total keseluruhan PNS baru dari beberapa Fakultas di UNM.

Diantaranya, FIK 20 orang, FIP 13 orang, FBS 13 orang, FIS-H 16 orang, FPsi 6 orang, FSD 14 orang, dan FEB 10 orang.

Rektor UNM menyampaikan bahwa fenomena pergantian pejabat dan penyegaran organisasi wajar terjadi dan telah menjadi dinamika dalam lembaga, tak terkecuali di Perguruan Tinggi.

Baca Juga: Jangan Salah, Bertemu Turis atau Traveler? Berikut Perbedaannya

“Sebagai bagian dari organisasi yang sehat dalam pergantian pejabat adalah hal lumrah dan biasa, bisa karena evaluasi, bisa karena di promosi, bisa karena kita mengharapkan seorang pemimpin atau akselerasi yang lebih baik,” ujarnya

Menurut  Prof Husain Syam, Universitas Negeri Makassar dalam perjalanan kedepan selalu punya target yang lebih baik.

Apalagi di era saat ini, tuntutan masyarakat terhadap kinerja dan kualitas semakin tinggi.

Baca Juga: Tenyata Ini 5 Profesi Lulusan Sarjana Pendidikan Belum Diketahui Publik, Bukan Hanya Guru

“Oleh karena itu pejabat hari ini jangan sama dengan yang kemarin-kemarin, tentu harus tinggi juga kualitas layanannya di tengah tuntutan masyarakat dan zaman yang semakin tinggi,” ujar Rektor UNM dua periode ini.***

Editor: Imran Said

Sumber: chanelsulsel.com

Tags

Terkini

Terpopuler