Pesawat Susi Air Dilaporkan Hilang Kontak Dalam Penerbangan ke Timika, Alhamdulillah Semua Penumpang Selamat

- 23 Juni 2022, 12:37 WIB
Pesawat milik Susi Air yang dilaporkan hilang kontak, Kamis (23/6) dalam penerbangan ke Timika.
Pesawat milik Susi Air yang dilaporkan hilang kontak, Kamis (23/6) dalam penerbangan ke Timika. /(ANTARA/HO/Dokumen Pribadi)

CHANELSULSEL.COM- Pesawat Susi Air jenis Pilatus Porter PC-6 dengan nomor penerbangan PK- BVM dilaporkan hilang kontak, Kamis, sekitar pukul 08.20 WIT dalam penerbangan ke Timika, Papua.

"Memang benar ada insiden tersebut dan saat ini sedang dilakukan upaya pencarian oleh tim SAR gabungan," kata Kapolres Mimika AKBP I Gede Putra kepada Antara, ketika dihubungi dari Jayapura, Kamis 23 juni 2022

Kapolres Mimika menjelaskan dari laporan yang diterima pihaknya, pesawat dengan pilot Dayle Peter itu membawa enam penumpang dari Duma, Kabupaten Paniai.

 Baca Juga: Belum Temukan Fakta Suap Mantan Mendag, Direktur Jampidsus: Itu Kata Siapa?

Pesawat Susi Air yang mengalami hilang kontak itu awalnya berangkat dari Timika menuju Duma pukul 05.34 WIT dan seharusnya dijadwalkan kembali ke Timika sekitar pukul 08.00 WIT.

Dilansir Chanelsulsel dari Twitter @susipudjiastuti, Mantan Menteri Keluatan Susi Pujiastuti Selaku pemilik Susi Air mengatakan bahwa tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan pesat tersebut.

"Syukur Alhamdulilah dan terima kasih atas bantuan dan kesigapan tim Basarnas Timika dan TNI yg telah berhasil mengevakuasi korban dg selamat"  tulisnya

Baca Juga: Pastikan Harga Minyak Goreng Rp14 ribu, Mendag Zulkifli Tancap Gas Sidak Pasar

Adapun nama-nama penumpang pesawat Susi Air dalam penerbangan menuju Timika yaitu Merina Dimpau, Fickien Dimpau, Philipus Dimpau, Leo Dimpau, Seruwarkis Diabilu, dan Lukas Dimbau.

Sebelumnya, Kabar tersebut di posting Founder Susi Air di laman twitternya

Halaman:

Editor: Burhan Andi Baharuddin

Sumber: ANTARA Tweeter @susipujiastuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x