Jaga Inflasi Jelang Nataru, TPID Sulsel Hadirkan Layanan MDC

- 8 Desember 2023, 13:10 WIB
Jaga Inflasi Jelang Nataru, TPID Sulsel Hadirkan Layanan MDC
Jaga Inflasi Jelang Nataru, TPID Sulsel Hadirkan Layanan MDC /sulselprov.go.id/

CHANELSULSEL.COM- Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan bersama dengan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Sulsel menghadirkan layanan Mini Distribusi Center (MDC) menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023 ini.

Selama bulan Desember 2023, layanan MDC akan dihadirkan di pasar tradisional di Kota Makassar, serta akan menyasar Kabupaten/Kota lainnya, khususnya 5 daerah IHK. Dengan beroperasi selama 5 hari dalam sepekan, mulai setiap Hari Senin-Jum’at.

Dengan hadirnya MDC, masyarakat dapat mendapatkan bahan pokok dengan harga terjangkau. Dalam MDC ini melibatkan Bank Indonesia, Bulog, Forkopimda, Pemerintah Kabupaten/Kota, maupun stakeholder lainnya.

Baca Juga: Inspiratif! Ini Cerita Nucha Bachri dan Ario Pratomo Terapkan Self-Care di Shopee 12.12 Birthday

Salah satunya, MDC yang beroperasi di Pasar Terong Makassar pada Rabu 6 Desember 2023.

Kepala Biro Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang) Provinsi Sulsel Junaedi bersama Bank Indonesia Perwakilan Sulsel mengecek  harga kebutuhan Pokok jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) sekaligus memantau jalannya Mini Distribusi Center (MDC), Dipasar Terong Makassar, belum lama ini

"Kita di November ini alhamdulillah pertama kali dalam lima tahun pencapaian Inflasi dibawah nasional. Untuk capai itu berkat kolaborasi pihak terkait termasuk Bank Indonesia, Forkopimda,Pemerintah Kabupaten/Kota, Bulog yang selama ini banyak mensupport,” kata Junaedi, Jum'at 8 desember 2023

Baca Juga: Kepala Diskominfo-SP Tutup Kegiatan Penguatan Kapasitas PPID Pembantu Pemkab Lutim

Harapan Pj Gubernur Sulsel, kata dia, bagaimana menjaga pencapaian di bulan November ini. Dengan menjaga target Nasional 3 ± 1 persen, dan berada dibawah Nasional. “Tentunya harus melakukan inovasi dan aksi-aksi gerakan sistematis. Dengan adanya MBC ini menjadi bagian untuk tetap agar pencapaian inflasi kita di Desember tetP terkendali,” katanya.

Halaman:

Editor: Burhan Andi Baharuddin

Sumber: sulselprov. go. id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x