Tips Memilih iPad Sesuai Kebutuhan, Nomor 3 Asesori Pendukung

11 Juli 2022, 12:30 WIB

 

 

CHANELSULSEL.COM-Berikut ini chanelsulsel.com memberikan Tips atau cara memilih iPad sesuai dengan kebutyuhan anda dilansir dari carisinyal.

1. tentukan Ukuran Layar

Ukuran layar sebetulnya tidak bisa disamakan antara satu orang dengan orang lain. Sebab faktor yang satu ini berkaitan dengan ergonomi dan fungsionalitas.

Pilihlah iPad sesuai preferensi, baik itu kenyamanan dan tujuan pemakaian.

Misalnya, jika Anda butuh iPad untuk sebagai alat pengganti buku tulis dan alat untuk membaca e-book, iPad polos dengan ukuran layar 10,2 inci sudah cukup ideal.

Kalau merasa kurang ringkas, iPad mini 7,9 inci bisa diambil.

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga OPPO Find X3 Pro, Sangat Cocok Buat Gaming

Sementara itu, jika aktivitas Anda memerlukan detail tinggi, ambillah iPad dengan ukuran layar di atas 10 inci.

Misalnya, iPad Pro 12,9 inci tentu akan sangat nyaman difungsikan sebagai pengganti notebook. Aktivitas seperti mengedit video, gambar, main gim, hingga menonton film cocok dilakukan di tablet ini.

2. Kelengkapan Fitur

Apple sebetulnya tidak bermaksud membuat konsumen bingung dengan menawarkan beragam model.

Menciptakan beragam model adalah upaya yang ditempuh Apple agar konsumen dapat dengan mudah menemukan produk yang sesuai kebutuhan dan anggaran.

Itulah mengapa iPad Pro tidak lantas cocok untuk semua orang meskipun memiliki fitur paling lengkap.

Jika dana Anda terbatas, tetapi ingin punya tablet untuk produktivitas dan kreativitas, iPad Air adalah opsi paling bijak.

iPad Air mendukung cukup banyak fitur sebagaimana yang dimiliki iPad Pro. Contohnya saja, kualitas speaker yang lebih baik dan dukungan Apple Pencil generasi kedua.

Baca Juga: Perbandingan OPPO Reno 7 5G dan Reno7 Z 5G, Lengkap Harganya

Apple Pencil generasi kedua ini pengisian dayanya simpel, cukup dengan ditempel ke bodi tablet.

Lebih lanjut, jika Anda butuh tablet dengan fitur-fitur seperti iPad Air tetapi ingin yang kompak, iPad mini adalah jawabannya.

3. Aksesori Pendukung

Aksesori memang sifatnya opsional. Namun, perannya sangat penting untuk tujuan-tujuan tertentu.

Sebagai contoh, jika Anda membeli iPad Pro atau iPad Air sebagai laptop dadakan saat bepergian, maka Anda juga perlu aksesori seperti Smart Keyboard.

Akesori yang dihubungkan ke Smart Connector ini berfungsi sebagai keyboard sekaligus pelindung layar.

Sementara itu, jika pekerjaan Anda berhubungan dengan editing gambar dan video, aksesori Apple Pencil wajib dibeli.

Baca Juga: Kelebihan Realme GT Neo3 dan GT Neo 3T, Lengkap Harganya

Apple Pencil generasi pertama tidak semahal generasi kedua dan bisa dipakai di seluruh model iPad.

Namun, untuk mengisi dayanya, Anda harus menyambungkan pena stylus ini ke konektor Lightning. Sebagai alternatif, Anda juga bisa memakai Logitech Crayon yang harganya sedikit lebih miring.***

 
Editor: Burhan Andi Baharuddin

Sumber: carisinyal.com

Tags

Terkini

Terpopuler