Libur Nataru, Destinasi Wisata Pantai Marannu Jadi Favorit Wisatawan di Sinjai

- 3 Januari 2024, 07:44 WIB
Pantai Marannu Sinjai - Libur Nataru, Destinasi Wisata Pantai Marannu Jadi Favorit Wisatawan di Sinjai
Pantai Marannu Sinjai - Libur Nataru, Destinasi Wisata Pantai Marannu Jadi Favorit Wisatawan di Sinjai /

CHANELSULSEL.COM- Memanfaatkan liburan Natal 2023 dqn Tahun Baru 2024 ( Nataru) kunjungan wisatawan ke Kabupaten Sinjai Sulawesi Selatan ( Sulsel) mengalami peningkatan

Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Sinjai merilis jumlah kunjungan wisatawan diberbagai destinasi wisata, salah satu yang menjadi favorit adalah pantai Marannu

Berdasarkan data Disparbud Sinjai, Pantai Marannu, destinasi yang paling favorit dengan total pengunjung sebanyak 4.210 orang.

Baca Juga: 206 Mahasiswa Unhas Jalani KKN, Sekda Sinjai Berharap Memberikan Kontribusi Positif Bagi Masyarakat

Kemudian destinasi kedua yang paling banyak dikunjungi yakni kolam renang Fams Ceria dengan jumlah 3.851 orang. Disusul destinasi wisata Hutan Manrove Tongke – Tongke 3.748 orang, Pantai Mallenreng 2.276 orang dan pantai Hutan Bakau Takkalala (Hubat) sebanyak 2.330 orang.

Kepala Disparbud Sinjai, Tamzil Binawan mengatakan bahwa lonjakan pengunjung ini terjadi hampir pada semua destinasi di Sinjai.

Diungkapkan, jka diakumulasi semua kunjungan dari 15 destinasi wisata yang ada di Kabupaten Sinjai selama libur Natal dan Tahun Baru 2024 ada sebanyak 20.879 pengunjung baik wisatawan lokal maupun dari luar sinjai.

“Alhamdulillah hampir semua objek wisata yang ada di Kabupaten Sinjai ramai dikunjungi wisatawan saat libur Natal dan libur tahun baru kemarin”, Terangnya

Baca Juga: Jadi Acara Tahunan, Pesta Adat Mappugau Hanua di Hadiri Sekda Sinjai

Halaman:

Editor: Imran Said

Sumber: sinjaikab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah