Momen Lebaran Idul Adha 1445 M /2024 H, PLN EPI Pasokan Energi Primer Aman

- 16 Juni 2024, 08:06 WIB
Ilustrasi / Momen Lebaran Idul Adha 1445 M /2024 H, PLN EPI Pasokan Energi Primer Aman
Ilustrasi / Momen Lebaran Idul Adha 1445 M /2024 H, PLN EPI Pasokan Energi Primer Aman /

CHANELSULSEL.COM - Menjelang hari raya Idul adha 1445 M/ 2024 H, PT PLN Energi Primer Indonesia (PLN EPI) memastikan pasokan energi primer untuk pembangkit dalam kondisi aman

PLN EPI meyakini pasokan listrik untuk masyarakat aman dengan terpenuhinya stok batu bara, gas, dan bahan bakar minyak (BBM).

Direktur Utama PLN EPI Iwan Agung Firstantara memastikan PLN EPI siap menjaga pasokan energi primer tetap andal agar masyarakat dapat menikmati perayaan Idul Adha 1445 Hijriyah dengan nyaman.

Baca Juga: Buya Amirsyah : Wukuf dan Puasa Arafah Ajarkan Keimanan, Kecintaan kepada Allah dan Sunnah Rasul bagi Umatnya

“Pada momen Hari Raya Idul Adha, kami pastikan listrik aman, sehingga masyarakat tidak terganggu pada saat merayakan ibadah. Kami ingin masyarakat Indonesia merasa nyaman dan tenteram dalam menjalankan ibadah dan berkumpul dengan keluarga,” ujar Iwan di Jakarta, Sabtu 15 Juni 2024

Iwan menyampaikan, PLN EPI memperkuat rantai pasok dan memastikan kebutuhan energi primer seluruh unit pembangkit tercukupi. Saat ini kondisi stok batu bara secara umum dalam kondisi sangat aman.

“Saat ini Hari Operasi Produksi (HOP) batu bara berada dalam posisi sangat baik, rata-rata berada di 25-28 HOP, untuk BBM 7-16 HOP, dan untuk pasokan Gas dan LNG terpenuhi sesuai jadwal pengiriman energi primer,” ungkap Iwan.

Iwan merinci, per 13 Juni 2024 stok rata-rata batu bara PLTU PLN di Jawa, Madura dan Bali sebesar 25 HOP, Kondisi stok rata-rata batu bara PLTU PLN di Sumatera – Kalimantan (Sumkal) sebesar 20,8 HOP.

Baca Juga: PPIH Sudah Mulai Timbang Koper Jemaah, Enam Kloter Paling Awal Diberangkatkan Ke Tanah Air

Halaman:

Editor: Imran Said

Sumber: BUMN TRACK


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah