Wapres Ma'ruf Amin Sebut Bahtiar Gubernur Sukun dan Pisang

- 22 Mei 2024, 20:03 WIB
Wapres Ma'ruf Amin Sebut Bahtiar Gubernur Sukun dan Pisang
Wapres Ma'ruf Amin Sebut Bahtiar Gubernur Sukun dan Pisang /

CHANELSULSEL.COM (SULBAR)-  Wakil Presiden RI, K.H Ma'ruf Amin turut melakukan penanaman Sukun usai pelaksanaan jalan santai saat Kunjungan Kerja di Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat, Rabu 22 Mei 2024

Wapres Ma'ruf Amin mengapresiasi program PJ Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin, yakni menanam Pisang dan Sukun. Hal ini menurut orang nomor 2 RI itu merupakan langkah tepat untuk memunculkan khas dari wilayah Sulbar sebab Sukun sangat jarang ditemukan di daerah lain. 

"Allah memberkati bumi dan Allah menentukan makanan makanannya. Jadi di masing masing daerah wilayah itu punya masing masing khas, ada negara atau daerah diberikan makanannya ndak ada di tempat lain," kata Wapres Ma'ruf Amin dalam sambutan pada acara Pengukuhan KDEKS di Mamuju. 

Baca Juga: Apel Perdana depan ASN di Mamuju, Ini Pesan PJ Gubernur Sulbar yang Baru Bahtiar Baharuddin

Kata dia, setiap daerah punya khas makanan tentu memiliki tujuan, salah satunya adalah dagang. 

 "Supaya ada saling berdagang dari yang ada ke yang tidak ada. Tadi tepat sekali disini punya hal yang orang lain tidak ada dan pasarnya ada, yaitu Sukun," sambung Wapres. 

Dengan mengembangkan Sukun akan menjadikan provinsi ke 33 ini sebagai provinsi penghasil Sukun. 

"Berarti ini provinsi sukun, nanti Gubernurnya gubernur sukun dan saya kira itu memang Allah sudah memberikan," ucap Wapres. 

Begitupun tanaman Pisang, menurut Wapres komoditi tersebut ada beberapa negara tapi tidak seluruh negara ada pisang, sehingga, baik Pisang maupun Sukun tepat jika dikembangkan di Sulbar. 

Halaman:

Editor: Burhan Andi Baharuddin

Sumber: sulbarprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah