Bagian Dari Dinamisasi Organisasi, Tiga Jabatan Komandan KRI Jajaran Satgas Koarmada II Berganti

- 20 Maret 2024, 13:13 WIB
Bagian Dari Dinamisasi Organisasi, Tiga Jabatan Komandan KRI Jajaran Satgas Koarmada II Berganti
Bagian Dari Dinamisasi Organisasi, Tiga Jabatan Komandan KRI Jajaran Satgas Koarmada II Berganti /

CHANELSULSEL.COM - Tiga Jabatan Komandan KRI Jajaran Satgas Koarmada II Berganti, Komandan Satuan Kapal Cepat (Dansatkat) Koarmada II Kolonel Laut (P) Didik Kusyanto memimpin sertijab tiga jabatan Komandan KRI Badik-623, KRI HIU-634 dan KRI Terapang-648,

Kegiatan serah terimaj jabatan berlangsung di Fleet House Koarmada II. Selasa 19 Maret 2024

Dalam pelaksanaan sertijab, Komandan KRI Badik-623 yang semula di jabat oleh Letkol (P) Alan Abner Korinus diserahterimakan kepada penggantinya Letkol Laut (P) Indra Nusha Raspati, S.T., M.Tr.Opsla.,

Baca Juga: TNI AL Lantamal II Padang Bantu Evakuasi Warga yang Terdampak Bencana Banjir

Sedangkan komandan KRI HIU-634 dari Letkol Agung Susetio, B.Eng. diserahterimakan kepada Mayor Laut (P) Hotbinsar Hutabarat, CTMP, dan komandan KRI Terapang-648 dari Letkol Laut (P) Rayindra Asmara, M.Tr.Opsla., diserahterimakan kepada penggantinya Mayor Laut (P) Indarso, S.T., CTMP., CBEI., CACA., M.Tr.Opsla.

Dalam amanatnya, Dansatkat Koarmada II menyampaikan bahwa dinamisasi merupakan bagian dari berbagai macam organisasi khususnya TNI AL,

Proses ini membantu meningkatkan kualitas pembinaan di lingkungan Satkat dan lingkungan Koarmada II dengan menghadirkan angin segar, semangat baru, maupun pemikiran baru dalam berinovasi melalui kemampuan ilmu pengetahuan dan pengalaman dalam menjalankan roda organisasi.

Lebih lanjut Dansatkat Koarmada II mengatakan tidak dipungkiri bahwa keberhasilan tugas di lingkup Satkat Koarmada II sangat tergantung kepada sinergitas antara kinerja staf dan unsur-unsur KRI,

Baca Juga: Potensi Sebabkan Bencana Tanah Longsor, TNI Bersama Warga Tanam Pohon Di Polman

Halaman:

Editor: Imran Said

Sumber: tni.mil.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah