Kemenag Gelar Pre-Test Perhajian Bagi PPIH Arab Saudi Jelang Bimtek

- 20 Maret 2024, 07:21 WIB
Kemenag Gelar Pre-Test Perhajian Bagi PPIH Arab Saudi Jelang Bimtek
Kemenag Gelar Pre-Test Perhajian Bagi PPIH Arab Saudi Jelang Bimtek /

CHANELSULSEL.COM- Menjelang Pelaksanaan Bimbingan Teknis ( Bimtek) para Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi 1445 H/ 2024 M mengikuti Pre- Test Perhajian

Pre-test yang dilaksanakan oleh Kementerian Agama ( Kemenag) dengan menggunakan metode Computer Assisted Test (CAT)

Pelaksanaan Bimtek PPIH Arab Saudi 1445 H / 2024 M berlangsung di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta.

Baca Juga: Hari Ini Pengumuman Hasil Seleksi PPIH Arab Saudi, Cek HP Peserta Masing- masing

"Pre-test ini bertujuan untuk memetakan pengetahuan awal para petugas terkait perhajian," tutur Direktur Bina Haji Arsad Hidayat di Jakarta, Selasa 19 Maret 2024

"Petugas haji kan terdiri dari banyak unsur, jadi penting untuk melakulan pemetaan awal terkait pengetahuan petugas," imbuhnya.

Arsad menuturkan, hasil pre-test peserta ini selanjutnya menjadi data awal bagi para fasilitator untuk memberikan penekanan materi yang diperlukan selama Bimtek Petugas Haji 1445 H/2024 M.

"Target kami, selesai Bimtek ini, seluruh petugas haji telah mengetahui apa saja yang menjadi tugas masing-masing di lapangan," tutur Arsad.

Baca Juga: Dirjen PHU Gelar Seleksi PPiH Unsur Mahasiswa yang Kuliah di Timur Tengah

Halaman:

Editor: Imran Said

Sumber: Ditjen PHU Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah