Kabar Duka Kabinet Indonesia Maju, Menpan RB Meninggal Dunia

- 1 Juli 2022, 12:37 WIB
Tjahjo Kumolo.
Tjahjo Kumolo. /Humas MenpanRB/menpan.go.id


CHANELSULSEL.COM Kabinet Indonesia Maju Berduka atas meninggalnya Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi ( Menpan RB) Tjahjo Kumolo.

Kepastian kabar duka  diungkapkan oleh Ketua DPP PDIP, Made Urip, dilansir chanelsulsel.com, dikutip dari  DenpasarUpdate.com.

"Benar, kabar itu, mohon doanya," kata Anggota Komisi IV DPR RI itu.

Baca Juga: AFC Cup 2022: PSM Makassar Lolos, Bali United Harus Ikhlas

"Tjahjo Kumolo wafat pada hari ini, Jumat, 1 Juli 2022  sekitar pukul 11.10 WIB di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Jakarta " kata Made Urip .

Diketahui, Tjahjo Kumolo sendiri sempat dirawat di rumah sakit sejak beberapa waktu lalu  selama dua pekan

Sebagai informasi, Tjahjo Kumoloadalah kader PDI Perjuangan dan pernah menjadi Sekjen.

Dia mundur dari posisinya sebagai sekjen PDIP pada 2014 silam setelah dipilih Joko Widodo (Jokowi) masuk ke dalam kabinet sebagai menteri dalam negeri.

Baca Juga: Alternatif, Ini Makanan Sederhana Dapat Membantu Turunkan Kadar Gula Darah 


Di Kabinet Kerja Jokowi-Jusuf Kalla, dia diangkat sebagai Menteri Dalam Negeri. Selanjutnya, dalam Kabinet Indonesia Maju, Tjahjo diangkat sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

Dalam karier politiknya, pria kelahiran 1 Desember 1957 , sebelum menjadi kader PDIP.  pernah bergabung dengan partai Golkar 

Dia pun tercatat pernah menjadi Ketua Umum KNPI.***

Editor: Imran Said

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah