Rest in Peace, Anies Baswedan Doakan Eril Ditinggikan Derajatnya

- 3 Juni 2022, 18:56 WIB
Anies Baswedan Ajak Warga Jakarta Sholat Ghaib Untuk Eril
Anies Baswedan Ajak Warga Jakarta Sholat Ghaib Untuk Eril /Pikiran-rakyat.com/Amir Faisol/

CHANELSULSEL.COM - Ucapan duka cita atas meninggalnya Eril anak Ridwan Kamil dan Atalia Praratya terus berdatangan.

Keluarga Gubernur Jawa Barat ini pun meyakini Eril meninggal dunia setelah hilang terseret arus Sungai Aare, Bern, Swiss, pada 26 Mei 2022.

Ucapan belasungkawa atau yang disering disebut rest in peace juga datang dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Baca Juga: Bikin Terharu, Ungkapan Belasungkawa dari Ifan Seventeen yang Persembahkan Lagu untuk Eril

Anies Baswedan mendoakan agar Eril ditinggikan derajatnya oleh Allah SWT. Menurutnya duka Ridwan Kamil dan keluarga adalah duka bagi masyarakat Indonesia.

"Insyaallah Eril ditinggikan derajatnya di sisi Allah sebagai syahid, dan keluarga diberikan kekuatan, ketabahan, di dalam menjalani ujian yang tak terhingga besarnya dan beratnya," ucapnya saat ditemui di Masjid Fatahillah Balai Kota Jakarta, Jumat, 3 Juni 2022.

"Kita semua meyakini bahwa Kang Emil dan keluarga memiliki kekuatan, ketabahan (untuk) melewati ini semua," tuturnya.

Baca Juga: WNI di Swiss Ungkap Kejanggalan Tenggelamnya Eril, Keluarga Ridwan Kamil Ikhlaskan Putra sulungnya

Anies Baswedan menginstruksikan seluruh jajaran Pemprov Jakarta menggelar sholat ghaib untuk Eril seusai sholat Jumat pada 3 Juni 2022.

Halaman:

Editor: M Asrul

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah