Kronolgi Seorang Remaja di Terkam Buaya di Danau Tolire, Sempat Mengapung Namun Kembali diseret ke Tengah

4 Agustus 2022, 21:30 WIB
Tangkapan layar Youtube kieraha /

CHANELSULSEL.COM- Seorang Remaja dikabarkan menghilang setelah di terkam buaya di Danau Tolire, Kelurahan Takome, Kecamatan Ternate Barat, Kota Ternate, Maluku Utara.

Korban atas nama Farjan ini diterkam buaya saat sedang memancing ikan bersama lima rekannya, di pinggir danau Tolire, Selasa 2 Agustus, sekitar pukul 16.50 Waktu Indonesia Timur.

Kepala Basarnas Ternate Faturrahman menceritakan kronolgi kejadian ini bermula saat 6 remaja tersebut turun ke lokasi danau lekukan bekas letusan gunung gamalama ini. 

Baca Juga: Jangan Salah, Beda Jenis Kulit Beda Cara Perawatan Menggunakan Lidah Buaya

Sekitar pukul 16.50 WIT tiba-tiba seekor buaya muncul dan menerkam salah seorang diantara mereka dan menyeretnya masuk kedalam danau.

Untuk kelima remaja lainnya yang berhasil selamt, langsung melarikan diri dan melaporkan kejadian itu ke warga sekitar.

Adanya kejadian ini, Tim Basarnas Ternate langsung menuju ke TKP dengan membawa perlengkapan lengkap untuk pencarian korban.

Pada Rabu sekitar pukul 17.00 WIT, jenazah Farjan (16) terlihat muncul ke permukaan Danau Tolire Besar.

Baca Juga: Aji Firmanto, Salah Seorang Tiktokers Muda Tutup Usia, Ini Penyebabnya

Setelah Tim SAR Gabungan melakukan pencarian menggunakan drone dan dibantu warga dengan melakukan berbagai ritual Sayangnya, tak jauh dari jenazah korban terlihat ada seekor buaya.

"Jasad korban belum dapat dievakuasi walaupun sudah terlihat muncul di permukaan air danau, karena masih dibawa oleh buaya ke tengah danau," kata Kepala Basarnas Ternate Fathur Rahman, Rabu 3 Agustus dikutip Chanelsulsel dari Antara.

Selain itu, evakuasi juga belum dapat dilakukan karena terkendala akses menuju lokasi serta kondisi yang mulai gelap.

Jalur menuju titik ditemukannya korban mempunya kemiringan yang membuat petugas kesulitan.

Baca Juga: Beragam Manfaat Ikan Red Devil, Salah Satunya Bisa di Konsumsi

Fathur juga menyebutkan bahwa saat pencarian di siang hari, Tim SAR Gabungan bahkan perlu menggunakan alat bantu berupa tali karena kondisi jalur menuju tepi sungai yang cukup ekstrem.

Menanggapi hal ini, Kapolres Ternate AKBP Andik Purnomo Sigit menyatakan bahwa objek wisata Danau Tolire ditutup sementara untuk melakukan pencarian dan evakuasi korban.***

Editor: Burhan Andi Baharuddin

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler