Peringati Nuzulul Qur'an, Rektor UNM Ajak Jamaah Jadikan Ramadhan Ibadah Terbaik Dalam Hidup

- 27 Maret 2024, 20:37 WIB
Peringati Nuzulul Qur'an, Rektor UNM Ajak Jamaah Jadikan Ramadhan Ibadah Terbaik Dalam Hidup
Peringati Nuzulul Qur'an, Rektor UNM Ajak Jamaah Jadikan Ramadhan Ibadah Terbaik Dalam Hidup /Burhanuddin/ Humas Institusi UNM/

CHANELSULSEL.COM - Keluarga besar civitas akademika Universitas Negeri Makassar (UNM) memperingati malam Nuzulul Qur'an atau malam ke 18 Ramadan 1445 Hijriah di Masjid Nurul Ilmi UNM, Rabu 27 Maret 2024 malam.

Kegiatan tersebut berjalan dengan hikmat dan dihadiri oleh Rektor UNM, Prof Husain Syam didampingi para Wakil Rektor, Dekan dan sejumlah pimpinan dalam lingkup UNM.

Prof Husain Syam dalam sambutannya berpesan agar peringatan Nuzulul Qur'an tidak hanya sekadar momentum, tapi bagaimana memahami dan mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari. 

Baca Juga: Buka Puasa Bersama Civitas Akademika, Rektor UNM: Mari Jalin Persaudaraan dan Kebersamaan

"Seperti kita pahami bahwa salah satu keutamaan bulan suci ramadan dengan 11 bulan lainnya adalah diturunkannya kitab suci Al-Qur'an. Para ulama menghitungnya bahwa turun pada 17 ramadan," ujarnya.

Bahkan, dirinya juga mengutip Qur'an surah Al-Baqarah ayat 185 yang berbunyi "Syahru ramaḍanal-lazi unzila fihil-qur'anu hudal lin-nasi wa bayyinatim minal-huda wal-furqan".

"Bulan Ramadan yang di dalamnya diturunkan Al-Qur'an sebagai petunjuk bagi manusia. Jadi Al-Qur'an diturunkan sebagai pedoman hidup umat manusia. Patut rasanya kita memperingati karena inilah pedoman hidup kita," terangnya. 

Baca Juga: Inilah 10 Orang Pengacara yang Paling Berpengaruh di Indonesia, Ada Hotman Paris Hutapea

Menurut Rektor dua periode yang akrab disapa PHS ini, peringatan Nuzulul Qur'an hampir diperingati oleh umat muslim dibelahan dunia sebagai bagian dari petunjuk hidup.

Halaman:

Editor: Burhan Andi Baharuddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x