Kronologi Penembakan Mantan PM Jepang Shinzo Abe

8 Juli 2022, 14:08 WIB
Mantan Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe mengunjungi Kuil Yasukuni di Tokyo, Jepang 15 Agustus 2021. /Reuters/Issei Kato/

CHANELSULSEL.COM - Mantan Perdana Menteri (PM) Jepang Shinzo Abe ditembak orang tak dikenal.

Kronologi penembakan Shinzo Abe terjadi saat dirinya menyampaikan pidato kampanye pemilihan majelis tinggi.

Penembakan Shinzo Abe terjadi di Kota Nara pada Jumat, 8 Juli waktu setempat. Peristiwa penembakan itu dilaporkan terjadi sekitar pukul 11.30 waktu setempat.

Baca Juga: Profil Medina Zein, Artis Cantik yang Lagi Rame Jadi Sorotan Publik

Dimana, Shinzo Abe sedang memberikan pidato di jalan-jalan Kota Nara seperti laporan media setempat, Niigata-Nippo.

Masih dari sumber yang sama, ketika tengah berpidato, Shinzo Abe diserang dari belakang oleh seorang pria.

Seorang Wartawan Media Kyoto News yang tengah berada di lokasi mendengar suara tembakan sebanyak dua kali.

Baca Juga: Kurikulum Merdeka  Tingkat SD, Pelajaran IPA dan IPS Bakal Menjadi IPAS

Dikabarkan Niigata, Petugas pimpinan Pemadam Kebakaran Kota Nara mengatakan, mantan PM Jepang Shinzo Abe tidak sadarkan diri dan mengalami henti jantung. Hanya itu yang ia sampaikan.

Sementara itu, Pejabat Partai Demokrat Liberal, menerima informasi jika Shinzo Abe terluka hingga berdarah di bagian dadanya dan dibawa ke Rumah Sakit dengan ambulans

Pejabat Partai itu mengatakan jika mantan Shinzo Abe ditembak di dada bagian kiri dari belakang.

Baca Juga: Rini S Bono Artis Cantik Era 80an, Bintangi Beberapa Iklan, Kabarnya Kini

Aparat Polisi di Kota Nara dilaporkan telah menangkap pelaku penembakan Shinzo Abe.

Pejabat pimpinan polisi Kota Nara menyebut pelaku menembak Shinzo Abe menggunakan senapan dan bukan pistol.

Berdasarkan keterangan pejabat polisi tersebut, tersangka merupakan seorang pria berusia 41 tahun.

Baca Juga: BMKG : Potensi Gelombang Tinggi 2,5 Hingga 4 Meter, Mulai Jumat Pagi

Pelaku saat ini ditangkap dan ditahan atas dugaan percobaan pembunuhan terhadap mantan Perdana Menteri Shinzo Abe.***

Editor: M Asrul

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler