Sinjai Expo 2024, Andi Jefrianto : Peluang Bagi UMKM untuk Pamerkan Produk dan Gerakkan Perekonomian

- 29 Februari 2024, 18:59 WIB
Sinjai Expo 2024, Andi Jefrianto : Peluang Bagi UMKM untuk Pamerkan Produk dan Gerakkan Perekonomian
Sinjai Expo 2024, Andi Jefrianto : Peluang Bagi UMKM untuk Pamerkan Produk dan Gerakkan Perekonomian /

CHANELSULSEL.COM - Sekretaris Daerah Kabupaten Sinjai Sulawesi Selatan Andi Jefrianto Asapa membuka secara resmi Sinjai Expo 2024

Andi Jefrianto Asapa memberikan apresiasi kepada panitia serta kepada seluruh pihak yang terlibat atas terselenggaranya kegiatan expo ini

Sinjai Expo 2024 yang dipusatkan di kawasan alun-alun Sinjai Bersatu dimulai, Rabu 28 Februari 2024

Baca Juga: Pakaian Adat Bugis Warnai Puncak Hari Jadi Sinjai ke 460

Kegiatan ini diinisiasi Phinisi Organizer, dan melibatkan para pelaku usaha dan UMKM yang ada di Kabupaten Sinjai.

Menurut Andi Jefrianto, Sinjai Expo 2024 memberikan peluang bagi pelaku usaha atau UMKM untuk memamerkan produk ke masyarakat luas.

Oleh karena itu, Andi Jefrianto yakin Sinjai Expo menjadi salah satu wadah dan upaya yang dilakukan untuk menggerakkan perekonomian masyarakat di momen Hari Jadi Sinjai (HJS) ke 460.

“Tentu banyak produk-produk yang bersifat inovatif dan kreatif dipamerkan yang juga melibatkan masyarakat dan UMKM yang mampu menggerakkan perekonomi masyarakat di Kabupaten Sinjai,” ungkapnya saat mewakili Pj Bupati Sinjai.

Baca Juga: Dihadiri Pj Ketua Tim Penggerak PKK, DPC Muslimah Wahdah Islamiyah Sinjai Utara Gelar Daurah Ramadan

Halaman:

Editor: Imran Said

Sumber: sinjaikab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah