Gratiskan Tes Kesehatan KPPS, Pj. Gubernur Sulsel Apresiasi Dukungan Bupati Luwu Utara

- 8 Januari 2024, 19:57 WIB
Gratiskan Tes Kesehatan KPPS, Pj. Gubernur Sulsel Apresiasi Dukungan Bupati Luwu Utara
Gratiskan Tes Kesehatan KPPS, Pj. Gubernur Sulsel Apresiasi Dukungan Bupati Luwu Utara /portal.luwuutarakab.go.id/

CHANELSULSEL.COM- Penjabat Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin mengapresiasi dukungan Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani untuk mensukseskan Pemilu 2024.

Bukan tanpa alasan, Bahtiar menilai Indah memberi contoh yang baik dengan menggratiskan biaya tes kesehatan untuk KPPS.

"Saya senang mendengar laporan dari KPU dan Bawaslu. Bupati saya hebat, katanya. Beliau menggratiskan tes kesehatan untuk KPPS. Semua gratis, jadi beliau contoh bupati yang baik," kata Bahtiar saat mengunjungi Gudang Logistik KPU Luwu Utara beberapa waktu lalu sebagai rangkaian kunjungan kerjanya.

Baca Juga: Tinggal Menunggu Jadwal, Logistik Pemilu 2024 Pangkep Siap Distribusi Hingga Wilayah Pulau

Artinya, lanjut Bahtiar, kepala daerah memang  harus siap mendukung dan mensukseskan penyelenggaraan pemilu.

"Saya kira saya respect dengan apa yang dilakukan ibu bupati dan yang menyampaikan hal ini adalah dari penyelenggara pemilu sendiri," terang Bahtiar.

Dari hasil peninjauan, Bahtiar mengatakan logistik Pemilu di Sulsel, khususnya di Luwu Utara sudah siap.

Baca Juga: Gumpalan Kabut Putih dari Arah Gunung Larantuka Buat Cemas Warga Pasilambena

"Hampir seluruh logistik Pemilu selesai, kecuali tiga yaitu surat suara untuk DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten dan Kota," sebutnya.

Halaman:

Editor: Burhan Andi Baharuddin

Sumber: portal.luwuutarakab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah