Sekda Luwu Utara Masuki Masa Purnabakti, Bupati Indah Serahkan SK

- 2 Januari 2024, 13:15 WIB
Sekda Luwu Utara Masuki Masa Purnabakti, Bupati Indah Serahkan SK Pensiun
Sekda Luwu Utara Masuki Masa Purnabakti, Bupati Indah Serahkan SK Pensiun /Portalluwutarakab.go.id/

CHANELSULSEL.COM- Tepat berusia 60 tahun, Sekretaris Daerah Luwu Utara, Armiadi resmi mengakhiri masa baktinya sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN), Minggu 31 Desember 2023 

Mengabdi selama 37 tahun 9 bulan, Armiadi menerima SK pensiun yang diserahkan langsung oleh Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani pada Malam Ramah Tamah Pemerintah Kabupaten Luwu Utara jelang pergantian tahun 2024.

"Nasib ini kita tidak pernah tahu, yang penting kita berikhtiar sambil berdoa. Saya tidak pernah menyangka akan jadi sekda. Oleh karena itu, pada kesempatan ini, saya ingin menyampaikan terima kasih kepada ibu bupati yang memberikan amanah kepada saya untuk menjalankan tugas sebagai Sekda selama 4 tahun," ucap Armiadi. 

Baca Juga: Festival Paralayang Bakal Digelar April 2024, Indah: Ayo ke Luwu Utara

Selain kepada Bupati Luwu Utara, mantan Kadis Ketahanan Pangan ini juga berterima kasih kepada Istri yang selalu mendampinginya.

"Kemudian kepada Wakil Bupati, begitu juga kepada ketua DPRD yang betul-betul sudah seperti saudara, tidak terbatas waktu kita bersama, tidak terbatas pula hanya persoalan kedinasan yang kita bicarakan," sebutnya.

Pada Kesempatan tersebut, Armiadi juga banyak memotivasi dan menceritakan pengalamannya selama menjabat di Kabupaten Luwu Utara. 

Baca Juga: Wabup Luwu Utara Hadiri Apel Gelar Pasukan Pengamanan Nataru

"Pengalaman sebagai PPL mengantarkan saya pada posisi ini. Jadi saya memotivasi teman-teman penyuluh, jangan berkecil hati karena kita selalu berada di lapangan.

Halaman:

Editor: Burhan Andi Baharuddin

Sumber: Portal Luwu Utara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah