Kukuhkan 1.000 Wisudawan Periode September, Rektor UNM Hadirkan Kajati Sulsel

- 20 September 2023, 18:33 WIB
Rektor dan WR1 foto bersama dengan para wisudawan terbaik
Rektor dan WR1 foto bersama dengan para wisudawan terbaik /Chanelsulsel /

Rektor dua periode tersebut juga mengharapkan kepada para wisudawan agar bisa memberikan manfaat kepada masyarakat luas

" Jadi saya mengharapkan kepada para wisudawan hari ini, agar memberi manfaat kepada masyarakat luas, bahkan jangan pernah berhenti belajar hingga akhir hayat" jelasnya.

Sementara Kajati Sulsel dalam sambutannya mengajak wisudawan untuk mengentaskan kemiskinan dan memutus mata rantai kasus korupsi di negeri ini

"Kita ingin generasi penerus bangsa tidak menjadi korban apalagi pelaku budaya korupsi. Betapa luar biasanya budaya yang ada di Sulawesi Selatan, sehingga sebagai lulusan UNM yang terbaik jaga integritas kita" jelasnya

Diakhir acara, Rektor UNM mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada Kajati yang menyempatkan hadir dalam memberikan motivasi kepada para wisudawan.

Selain itu juga mengucapkan terima kasih kepada panitia yang telah menyiapkan acara wisuda kali ini.

Diketahui Pekan depan UNM bakal kembali mengukuhkan 1.000 orang wisudawan

"Jadi kemungkinan pekan depan, atau akhir September ini kita kembali akan mewisuda 1.000 orang, karena hari ini sudah sekitar sembilan ratusan lebih pendaftar." ungkapnya.***

 

Halaman:

Editor: Burhan Andi Baharuddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah