Pemilihan Ketua OSIS Berbasis Teknologi di SMK Mutiara Ilmu, Pakai Sistem E-Voting, Ini Keuntungannya

- 7 September 2022, 21:24 WIB
Pemilihan Ketua OSIS Berbasis Teknologi di SMK Mutiara Ilmu, Pakai Sistem E-Voting
Pemilihan Ketua OSIS Berbasis Teknologi di SMK Mutiara Ilmu, Pakai Sistem E-Voting /SMK Mutiara Ilmu/

“Menurut saya selain hasil yang Real Time, yang tidak kalah pentingnya juga dengan pelaksanaan pemilihan berbasis komputer berarti kita cukup dapat menguranngi penggunaan kertas, sehinggah langkah ini bisa menjadi bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan”.

Meskipun hanya memilih ketua OSIS, panitia dan peserta tetap menjunjung tinggi asas pemilu yaitu LUBER dan JURDIL.

Kegiatan ini sangat baik sebagai pendidikan awal bagi para siswa SMK Mutiara Ilmu, terlebih mereka adalah calon pemilih pemula,” begitu tanggapan Andy Rafi, M Kom selaku Waka Kurikulum SMK Mutiara Ilmu

Baca Juga: SMKN 7 Pinrang Gelar Upacara Pembukaan MADABINTAL Tahun 2022, Neneng: Wanita Juga Mampu

Apresiasi positif juga diberikan oleh Hamrang, SPd, MM, selaku kepala seksi SMK cabang dinas wilayah 1 Makassar Maros yang disela-sela kesibukannya, tetap meluangkan waktu hadir menyaksikan langsung kegiatan ini.

“Apresiasi untuk suatu terobosan dengan pemilihan langsung ketua OSIS melalui E-Voting di SMK Mutiara Ilmu Makassar yg dilaksanakan oleh siswa/i andalan” ungkapnya.

Harapan SMK Mutiara Ilmu dari aplikasi yang diterapkan pada Pemilihan Ketua dan Wakil Pengurus OSIS Periode T.A. 2022-2023 ini menjadi motivasi dan langkah awal untuk memunculkan kreatifitas serta inovasi-inovasi baru dari para siswa yang terus berkelanjutan tanpa batas.***

 

 

Halaman:

Editor: Burhan Andi Baharuddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah