4 Motor Listrik Yamaha, Lengkap Harga, Waktu Charging dan Jarak Tempuhnya

- 12 September 2022, 14:42 WIB
Motor Listrik Yamaha E01
Motor Listrik Yamaha E01 /Tangkap layar Youtube /OTOMOTIF TV

CHANELSULSEL- Pasar motor listrik di tanah air mulai bekembang

Salah satu produsen motor terbaik di dunia ikut andil dalam memasarkan produk motor listrik

Yamaha, salah satu produsen sepeda motor terbesar dan terpopuler di dunia asal Jepang merambah ke ranah motor listrik.

Baca Juga: Lebih Murah dari Honda Beat, Intip Produk Terbaru Pabrikan Jepang ini

Saat ini Yamaha yang dikenal memiliki armada roda dua mulai 125cc sampai 1000cc telah memproduksi 4 jenis kendaraan listrik,

khususnya motor dengan spesifikasi dan harga yang berbeda, dari yang paling murah hingga selangit setara harga mobil.

Dilansir dari metrosulteng dengan judul artikel " Cek Harga 4 Motor Listrik Yamaha, dari yang Murah Hingga Setara Harga Mobil Mitsubishi Expander "

beberapa motor listrik Yamaha ini sudah dilakukan uji pasar dan dalam waktu dekat segera dilepas ke pasaran.

Baca Juga: Hanya Rp8 Jutaan, Motor Honda Cliq 110 Buat Pesaingnya Kelabakan

1. Yamaha e-Vino

Yamaha e-Vino membutuhkan waktu charging 3 jam yang dapat bertahan hingga 36 mil atau 58 km

Daya maksimumnya 1,2 kW dengan dua mode perjalanan yang masing-masing punya top speed 24 km/h dan 50 km/h.

Total siklus motor listrik ini 1000 atau setara 58.000 km perjalanan.

Yamaha e-Vino dibanderol dengan harga Rp35 jutaan yang setara dengan Vespa Matic termurah.

2. Yamaha E01

Untuk Yamaha E01 ini butuh waktu 5 jam agar baterai terisi penuh dan dapat melaju sejauh 65 mil atau 104 km.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Motor Listrik Indonesia Terbaik 2022, Mulai Harga 8 Jutaan

Dengan daya maksimum 8,1 kW dan memiliki 4000 siklus yang setara dengan 416.000 km.

Tipe baterai yang tersemat sebesar 8.100 Watt dengan akselerasi yang tinggi.

Yamaha E01 dibanderol dengan harga 1,15 juta Rupee atau setara Rp214,7 juta.

3. Yamaha E02

Sementara Yamaha E02 belum diketahui membutuhkan berapa waktu untuk charging tetapi kekuatannya setara motor matic 50 cc.

Dengan daya maksimum 15 HP memiliki top speed 90 km/h setara kecepatan Vespa Matic.

Baca Juga: Motor Listrik SEGWAY, Bisa 200 Km Sekali Ngecas, Ini Harga-harganya

Secara dimensi, motor listrik ini cukup unik karena perpaduan warna metalik dan beberap ornamen berwarna merah menyala.

Yamaha E02 dibanderol dengan harga 737.000 Yen setara dengan Rp76,39 juta.

4. Yamaha EMF

Yamaha EMF hanya butuh 2,5 jam agar baterai terisi penuh yang dapat menempuh perjalanan 108 km.

Baca Juga: 5 Keunggulan Motor Listrik, Salah Satunya Bebas Pajak

Daya maksimum 7,6 kW, tipe baterai 7.600 Watt, top speed 100 km/h, serta memiliki 4.000 siklus setara perjalanan 432.000 km.

Padahal harga Yamaha EMF sangat murah hanya sebesar Rp16 juta yang setara Yamaha Mio.***

Editor: Burhan Andi Baharuddin

Sumber: metrosulteng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah