Guna Membantu Masyarakat Jelang Ramadan, Pemprov Gorontalo Gelar Pasar Murah

- 8 Maret 2024, 18:10 WIB
Guna Membantu Masyarakat Jelang Ramadan, Pemprov Gorontalo Gelar Pasar Murah
Guna Membantu Masyarakat Jelang Ramadan, Pemprov Gorontalo Gelar Pasar Murah /

CHANELSULSEL.COM - Untuk membantu masyarakat Menjelang bulan suci Ramadan 1445 Hijriyah tahun 2024 Masehi Pemerintah Provinsi Gorontalo menggelar pasar murah

Kegiatan pasar murah berlangsung di lapangan rakyat Kelurahan Wonggaditi, Kamis 7 Maret 2024, dimaksudkan untuk memberi ruang pada masyarakat mengakses harga bahan pokok secara murah.

Harga beras yang paling mencolok murahnya jika dibandingkan dengan komoditas lain. Beras dijual dengan harga Rp52.000 per 5kg jika dibandingkan harga di pasaran sekitar Rp75.000 per 5kg.

Baca Juga: Jelang Ramadan 1445 H, Diskominfotik Gorontalo Gelar Halalbihalal

Ada juga gula pasir Rp18.000 per kg, minyak goreng dua liter Rp35.000, telur Rp21.000 untuk 10 butir. Rica itu Rp9.000 per 0,2 kg, tomat Rp4.000 per 0,5 kg, bawang merah Rp7.500 per 0,25 kg dan bawang Putih Rp10.000 per 0,25 kg.

Penjabat Gubernur Gorontalo diwakili Staf Ahli Gubernur Yosef Koton saat membuka acara menjelaskan, pasar murah sebagai bagian dari upaya pemerintah untuk menekan harga yang mengalami lonjakan. Terlebih bulan suci Ramadan tinggal menghitung hari.

“Beberapa kondisi harga pangan saat ini, membuat kita harus berupaya keras melakukan berbagai langkah strategis dalam stabilisasi pasokan dan harga pangan, utamanya beras, jagung, dan cabai agar inflasi terkendali,” ungkap Yosef.

Yosef berharap bulan Ramadan bisa menekan perilaku konsumtif warga sehingga antaran pasokan dan permintaan bahan pokok bisa berjalan seimbang.

Baca Juga: Jelang Ramadan, Basra Pantau Harga di Pasar Rappang

Halaman:

Editor: Imran Said

Sumber: gorontaloprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x