Awal Tahun 2023, Sebagian Wilayah di Indonesia Hujan Ringan Termasuk Makassar

- 1 Januari 2023, 15:19 WIB
Awal Tahun 2023, Sebagian Wilayah di Indonesia Hujan Ringan
Awal Tahun 2023, Sebagian Wilayah di Indonesia Hujan Ringan /Instagram @infobmkg

CHANELSULSEL.COM- Belakangan ini cuaca buruk melanda sebagaian besar wilayah Indonesia

Namun kabar menggembirakan dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebut bahwa hujan ringan diprakirakan mendominasi cuaca di Indonesia pada awal tahun 2023.

Di Jakarta, di awal tahun 2023 ini Minggu 1 Januari, cuaca berawan diperkirakan terjadi saat siang hari di Gorontalo, Jambi, Banjarmasin, Palangka Raya, Samarinda, Tanjung Pinang, Ternate, Mamuju, Kendari, Manado, dan Padang.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Sulsel Minggu, 1Januari 2023 Rantepao Diprediksi Cerah Pagi Hari

Siang hari di Palembang diprediksi mengalami berawan tebal dan hanya Banda Aceh yang akan mengalami cuaca cerah di siang hari.

Kemudian cuaca cerah berawan berpotensi hadir di Jakarta, Pontianak, Tarakan, Kota Jayapura, dan Medan.

Sesuai imbauan BMKG sebelumnya, potensi hujan pada hari ini tetap perlu diwaspadai, karena terjadi di sejumlah daerah.

Saat siang hari, hujan ringan berpotensi mengguyur Denpasar, Serang, Yogyakarta, Surabaya, Semarang, Pangkal Pinang, Bandar Lampung, Ambon, Kupang, Manokwari, Pekanbaru, dan Makassar.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Sulsel Sabtu 31 Desember 2022 Jeneponto Dan 3 Daerah Lainnya Pagi Dan Siang Intensitas Sedang

Halaman:

Editor: Burhan Andi Baharuddin

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x