Ketua LP2M Jadi Narasumber dalam Dialog Perlindungan Pendidikan Anak HMJ PIAUD

- 23 Mei 2024, 17:59 WIB
Ketua LP2M Jadi Narasumber dalam Dialog Perlindungan Pendidikan Anak HMJ PIAUD
Ketua LP2M Jadi Narasumber dalam Dialog Perlindungan Pendidikan Anak HMJ PIAUD /Irham sari/

 

CHANELSULSEL.COM- Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M), Dr Rosmini Amin menjadi pembicara dalam Dialog Perlindungan Pendidikan Anak di LT Barat FTK, Selasa, 21 Mei 2024.

Kegiatan ini diselenggarakan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) yang dihadiri puluhan mahasiswa aktif Jurusan PIAUD.

Dr Rosmini dalam materinya menyampaikan dalam pencegahan kekerasan di dunia pendidikan, sekolah memiliki peran untuk memenuhi hak-hak atas pendidikan yang berkualitas, nyaman dan aman.

Selain itu, sekolah harus juga memenuhi hak anak atas kesehatan, menurutnya itu bisa dilakukan melalui program kesehatan di sekolah.

"Sekolah dapat mendorong partisipasi anak dalam pengambilan keputusan di lingkungan sekolah. Sekolah berperan dalam melindungi anak dari segala bentuk kekerasan dan diskriminasi," paparnya.

Menurut, mantan Ketua Pusat Studi Gender dan Anak UIN Alauddin ini kekerasan dapat menimbulkan trauma, depresi dan masalah kesehatan mental jangka panjang pada korban.

"Namun hal itu bisa dicegah, melalui edukasi di sekolah, dan penegakan hukum yang tegas di perlukan untuk mencegah kekerasan," katanya.

Sementara itu, Ketua Prodi PIAUD, Eka Damayanti menyampaikan ini adalah upaya prodi untuk meningkatkan kepedulian mahasiswa dalam upaya perlindungan kekerasan terhadap anak di dunia pendidikan.

Halaman:

Editor: Burhan Andi Baharuddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah