Menuju Kursi Panas Capres Partai Republik, Ron Desantis Atau Trump?

- 26 Mei 2023, 18:47 WIB
Menuju Kursi Panas Capres Partai Republik, Ron Desantis Atau Trump?
Menuju Kursi Panas Capres Partai Republik, Ron Desantis Atau Trump? /Reuters/chanelsulsel

CHANELSULSEL.COM- Melalui siaran langsung radio Twitter pada hari Rabu, 24 Mei 2023, DeSantis mengumumkan niatnya untuk maju ke pemilihan presiden (pilpres) 2024.

Akibatnya Partai Republik menjadi riuh, setelah munculnya Ron DeSantis ini dalam perebutan kursi presiden Amerika Serikat 2024. Pasalnya, partai ini sejak awal diketahui telah mengusung Donald Trump.

Tak terelakkan, Desantis adalah lawan utama Trump saat ini. Bahkan, Desantis terus meningkatkan intensitas kampanye, sebagai bukti keseriusannya melenggang ke kursi Presiden Amerika ke-47.

 Baca Juga: Gaji Rp98 Juta, Ini Lowongan Kerja Kedutaan Besar Amerika Serikat Indonesia

Mantan presiden Amerika ke-45 itu berambisi untuk kembali menduduki kursi presiden Amerika Serikat.

Hadirnya Ron Desantis atau mantan gubernur Florida, menyebabkan adanya dua dominasi dalam satu tubuh Partai Republik.

Dalam cuitan Trump di twitter ia sempat menyinggung secara gamblang sosok Desantis.

Trump merasa bahwa orang yang telah Ia bantu di pemilihan Florida lalu, kini ingin menduduki kursi presiden yang Trump idamkan.

“Peluncuran Twitter Desanctus adalah sebuah bencana. Perhatikan!” tulisnya di akun @realDonaldTrump

Cuitan tersebut dilatarbelakangi adanya insiden kesalahan teknis, saat peluncuran kampanye perdana Desantis di saran radio Twitter bersama Elon Musk.

Sementara, pihak twitter telah menjelaskan bahwa penyebabnya adalah karena tingginya jumlah penonton.

Baca Juga: Profil Ratu Elizabeth II lengkap Perjalanan Hidupnya

 

Seberapa Potensial Ron Desantis?

Nama lengkap DeSantis adalah Ronald Dion. Sebelum melaju ke kursi Capres, Desantis tercatat pernah menduduki jabatan Gubernur Florida dan kursi DPR Amerika Serikat.

Berdasarkan hasil survei University of North Florida, Desantis unggul sebanyak tiga poin atas Trump dalam penentuan kandidat calon presiden partai Republik.

Meskipun, Desantis identik dengan hal-hal kontroversial. Dia dianggap sebagai kritikus yang mumpuni selama ini.

Sehingga, popularitasnya tidak dapat dianggap remeh. Selain berani melawan aturan yang dianggap merugikan Florida, Desantis juga menyuarakan pandangannya yang berbeda terkait LGBT.

Informasi terbaru, Florida Family Policy Council (FFPC) menganugerahkan Wilberforce Award kepada Ron Desantis pada tanggal 23 Mei kemarin.Ini dapat dilihat pada unggahan twitter desantis di @GovRonDeSantis

Disiplin, eksis, dan politik ulung adalah gambaran masyarakat Florida mengenai sosok mantan Gubernur Mereka.

Tampaknya, Trump harus berupaya lebih untuk dapat melaju ke kursi presiden Amerika serikat. Kita tunggu kejutan berikutnya dalam ajang pemilihan pemimpin terbesar dan terhebat di negara Amerika ini.***

Editor: Burhan Andi Baharuddin

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x